Inikah Pengganti Cristiano Ronaldo di Juventus Musim Depan?
Serafin Unus Pasi | 27 Juni 2021 00:30
Bola.net - Klub Serie A, Juventus mulai mencari alternatif pengganti Cristiano Ronaldo di lini serang mereka. Si Nyonya Tua dilaporkan akan mencoba mendatangkan Dusan Vlahovic dari Fiorentina.
Sejak tahun 2018, Ronaldo menjadi andalan di lini serang Juventus. Kapten Timnas Portugal itu menunjukkan performa yang sangat apik di lini serang Juventus.
Namun Si Nyonya Tua tengah dibuat was-was, karena Ronaldo dirumorkan ingin pergi di musim panas ini. Sehingga mereka butuh pengganti yang sepadan untuk sang penyerang.
Menukil Tuttosport, Juventus sudah mengantongi calon pengganti Ronaldo. Mereka tertarik untuk mendatangkan Dusan Vlahovic dari Fiorentina.
Apa pertimbangan Juventus merekrut Vlahovic? Simak selengkapnya di bawah ini.
Muda dan Berbahaya
Menurut laporan tersebut, tim pelatih Juventus jatuh hati setelah melihat performa Vlahovic di musim 2020/21.
Sang striker dipercaya untuk memimpin lini serang La Viola. Hasilnya? Ia berhasil mengemas total 21 gol dari 37 penampilan di Serie A.
Melihat ketajaman striker asal Serbia itu, Juventus menilai ia bisa jadi pengganti jangka panjang dari Ronaldo di lini serang mereka.
Mahar Terjangkau
Alasan lain mengapa Juventus mencoba untuk mendatangkan Vlahovic karena mahar transfernya yang terjangkau.
Striker 21 tahun itu kontraknya tersisa dua tahun lagi di Fiorentina. Sehingga mahar transfernya diperkirakan ada di angka 40 juta Euro.
Juventus menilai harga itu adalah harga yang bagus untuk penyerang potensial seperti Vlahovic sehingga mereka tertarik untuk mendatangkannya.
Pesaing
Juventus harus bergerak cepat untuk mendapatkan jasa Vlahovic.
Eks pemain Partizan Belgrade ini dilaporkan juga jadi target transfer Liverpool, AC Milan dan Manchester United.
(Tuttosport)
Baca Juga:
- Juventus Patok Harga Merih Demiral Segini, Ada yang Berminat?
- Pernah Menolak Juventus, Sekarang Gelandang PSG Ini Menyesal
- Update Transfer Juventus Pekan IV Juni: Pemain Berdarah Indonesia Merapat, Locatelli Hampir Beres
- Pujian Marko Arnautovic untuk Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi: Mereka Alien dari Planet Lain!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Juventus Patok Harga Merih Demiral Segini, Ada yang Berminat?
Liga Italia 26 Juni 2021, 07:08 -
Pernah Menolak Juventus, Sekarang Gelandang PSG Ini Menyesal
Liga Italia 26 Juni 2021, 03:08 -
Tolak Barcelona demi Parma, Apa Sih yang Dipikirkan Buffon?
Liga Italia 25 Juni 2021, 04:19
LATEST UPDATE
-
Perkiraan Susunan Pemain Juventus Andai Jadi Dilatih Roberto Mancini
Liga Italia 23 Maret 2025, 06:30 -
Marcus Rashford Harus Kembali ke Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:02 -
Phil Foden di Bawah Tekanan: Kesulitan di Klub, Main Buruk di Timnas Inggris
Piala Dunia 23 Maret 2025, 06:00 -
Sebut Inggris Bermain karena Takut Gagal, Thomas Tuchel Dituding Naif!
Piala Eropa 23 Maret 2025, 05:45 -
Franck Ribery Masih Merasa Ballon d'Or 2013 Miliknya
Liga Champions 23 Maret 2025, 05:32 -
Arsenal Bersiap Jual Tujuh Pemain untuk Perkuat Tim di Musim Depan
Liga Inggris 23 Maret 2025, 05:15 -
Cristiano Ronaldo Tak Masalah Rasmus Hojlund Tiru Selebrasinya
Piala Eropa 23 Maret 2025, 05:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39