Ini Penyebab AC Milan Tumbang Lawan Spezia versi Pioli
Serafin Unus Pasi | 14 Februari 2021 11:00
Bola.net - Manajer AC Milan, Stefano Pioli membeberkan penyebab timnya kalah dari Spezia. Ia menilai Rossonerri bermain dengan tempo yang lambat sehingga skema yang mereka susun jadi berantakan.
Dini hari tadi AC Milan melakoni laga tandang. Mereka berhadapan dengan Spezia di pertandingan giornata ke-22 Serie A.
Pada laga ini, Milan harus menelan pil pahit. Mereka kalah dari tim promosi itu dengan skor 2-0.
Pioli menyebut Milan memang layak kalah di laga itu karena mereka tidak bermain dengan baik. "Kami semua sadar bahwa hari ini kami bermain dengan negatif," ujar Pioli kepada DAZN.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Kurang Tajam
Pioli menilai bahwa timnya sebenarnya punya beberapa peluang yang bagus. Namun Rossonerri tidak cukup tajam untuk menyelesaikan peluang itu sehingga mereka kalah di laga ini.
"Kami tidak cukup tajam untuk memberikan reaksi dari aksi yang dilakukan Spezia di sepanjang pertandingan."
"Kami sudah memperkirakan bahwa mereka akan bermain agresif namun kami membuat sejumlah kesalahan sehingga segalanya berjalan dengan keliru bagi kami."
Kurang Cepat
Menurut Pioli ada satu penyebab kenapa serangan Milan tidak efektif di laga ini.
Ia menilai aliran bola Rossonerri terlalu lambat sehingga mudah diantisipasi oleh Spezia.
"Jika kami tidak mengalirkan bola dengan cepat, maka kami membiarkan tim lawan untuk kembali ke formasi mereka dan serangan kami jadi mudah diprediksi. Segalanya tidak berjalan dengan baik bagi kami malam ini." ujarnya.
Kehilangan Puncak?
Kekalahan kontra Spezia ini bisa berdampak besar bagi Milan.
Jika Inter Milan menang melawan Lazio di dini hari nanti, maka posisi puncak klasemen akan digusur sang tetangga.
(DAZN)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Diogo Dalot Ungkap Motivasi Gabung Milan
Liga Italia 13 Februari 2021, 20:30 -
Jadwal dan Live Streaming Spezia vs AC Milan, Minggu 14 Februari 2021
Liga Italia 13 Februari 2021, 09:00 -
Legenda Juventus: AC Milan Bisa Bablas Jadi Juara
Liga Italia 13 Februari 2021, 08:24 -
Spezia vs AC Milan, Pioli Pastikan Calhanoglu Jadi Starter
Liga Italia 13 Februari 2021, 05:50 -
Douglas Costa Suka Lihat Keributan Antara Conte vs Agnelli dan Lukaku vs Ibrahimovic
Bundesliga 12 Februari 2021, 23:43
LATEST UPDATE
-
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:17 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:15 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:13 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:11 -
Timnas Inggris Terlalu Bergantung pada Jude Bellingham?!
Piala Dunia 23 Maret 2025, 08:00 -
Jordan Henderson dan Perjalanan 700 Kilometer untuk Tonton Final Euro 2024
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:45 -
Cristiano Ronaldo Tanggapi Selebrasi 'Siu' Rasmus Hojlund: Bukan Masalah
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:30 -
Barcelona Fokus Rekrut Striker Baru, Luis Diaz Jadi Target Utama
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 07:15 -
Chelsea Siapkan Lima Wonderkid untuk Masa Depan Klub
Liga Inggris 23 Maret 2025, 07:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39