Icardi Abaikan Kicauan Negatif di Media Sosial
Asad Arifin | 26 September 2018 09:23
- Penyerang Inter Milan, Mauro Icardi, enggan menanggapi kicauan negatif yang harus dia terima di media sosial belakangan ini. Menurut Icardi, lebih penting baginya untuk fokus memberi penampilan terbaik di lapangan.
Icardi menjalani start yang buruk pada awal musim 2018/19 bersama Inter Milan. Pada empat laga awal Serie A, penyerang asal Argentina tersebut gagal mencetak gol. Situasi tersebut membuat Icardi jadi pergunjingan di media sosial.
Pada akhirnya, kebuntuan Icardi pecah saat dia mencetak gol untuk Inter Milan di laga melawan Fiorentina, Rabu (26/8) dini hari WIB. Gol tersebut sekaligus mengantar Inter meraih tiga poin usai menang dengan skor 2-1.
Itu adalah gol kedua Icardi pada musim ini setelah sebelumnya dia cetak gol di Liga Champions saat berjumpa Tottenham. Icardi pun mulai menampilkan performa terbaiknya dan mengabaikan para pengkritiknya.
Kritik Media Sosial
Mauro Icardi selama ini memang selalu menjadi pergunjingan di media sosial. Bukan hanya terkait performanya di atas lapangan, tapi juga kehidupan pribadinya. Terutama terkait rumah tangganya dengan Wanda Nara.
Namun, Icardi mengaku tidak pernah merasa tekanan di media sosial jadi beban baginya. Sebab, Icardi tidak pernah ragu dengan performanya di atas lapangan.
“Orang-orang di media sosial dan media terlalu banyak bicara. Saya tidak mencetak gol pada empat laga awal Serie A dan mereka mulai bicara itu masalah. Tapi, saya telah mencetak 120 gol di Serie A sebelumnya,” ucap Icardi.
Minta Inter Lebih Baik
Seiring dengan performa Icardi yang sempat absen mencetak gol, Inter Milan juga tampil kurang impresif pada awal musim 2018/19. Namun, Inter Milan kini mulai stabil dengan meraih tiga kemenangan beruntun.
“Saya tidak tahu apakah kita mulai menjadi klub yang lebih dewasa atau belu, tapi kami akan terus bekerja untuk meningkatkan performa kami sekarang,” ucap mantan pemain Sampdoria tersebut pada Sky Sports Italia.
Simak Video Menarik Ini
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hadapi Bologna, Allegri Pastikan Ronaldo dan Dybala Tampil
Liga Italia 25 September 2018, 23:36 -
Lawan Bologna, Bos Juventus Tak Ingin Meremehkan
Liga Italia 25 September 2018, 22:53 -
Milan Main Buruk, Gattuso Dapat Peringatan dari Leonardo
Bola Indonesia 25 September 2018, 18:26 -
Main Bareng Higuain, Striker Muda Milan Ini Siap Curi Ilmu
Liga Italia 25 September 2018, 18:15 -
Data dan Fakta Serie A: AS Roma vs Frosinone
Liga Italia 25 September 2018, 16:02
LATEST UPDATE
-
Krisis Bek Melanda Bahrain Jelang Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:15 -
Hasil Lengkap dan Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 22 Maret 2025, 10:51 -
Update Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 22 Maret 2025, 10:49 -
Klasemen Sementara Formula 1 2025 Usai Sprint Race Seri China di Shanghai Park
Otomotif 22 Maret 2025, 10:48 -
Daftar Pemain Timnas Bahrain untuk Laga Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 10:47 -
Mees Hilgers dan Sandy Walsh Cedera, Rizky Ridho Main Inti Lawan Bahrain?
Tim Nasional 22 Maret 2025, 10:15 -
Hasil Lengkap Pertandingan Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 22 Maret 2025, 10:05 -
Jadwal Lengkap Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 22 Maret 2025, 10:05
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39