Hasil Pertandingan Juventus vs Napoli: 1-0
Editor Bolanet | 14 Februari 2016 04:40
Juventus Akhirnya kembali ke puncak klasemen Serie A pada Giornata ke 25 Serie A musim ini. Si Nyonya Tua sukses merebut gelar Capolista saat menjamu Napoli di Juventus Stadium pada hari Minggu (14/2) dini hari tadi.
Satu-satunya gol yang tercipta pada laga ini lahir dari sepakan keras pemain pengganti Juventus, Simone Zaza tiga menit jelang laga berakhir.
Meski berstatus sebagai tim tamu, Napoli tidak sungkan untuk mengambil inisiatif serangan semenjak wasit meniupkan peluit tanda dimulainya pertandingan. Baru tiga menit laga berjalan, Napoli sudah mendapat sepak pojok, namun peluang tersebut sukses dipatahkan oleh Alvaro Morata.
Beberapa menit berselang, giliran tuan rumah yang tampil menekan. Beberapa kali Paul Pogba dan Paulo Dybala menebar teror di area pertahanan Napoli, namun barisan pemain bertahan Napoli sukses menahan gempuran serangan Si Nyonya Tua.
Ketatnya pertahanan Napoli membuat Juventus kesulitan untuk masuk ke kotak penalti Il Partenopei. Sebagai alternatif, Paul Pogba, Juan Cuadrado dan Marchisio beberapa kali melakukan tembakan dari luar kotak penalti, namun sayang tidak ada satupun yang membahayakan gawang Reina.
Terus menerus ditekan, Napoli akhirnya mendapat sebuah peluang emas pada menit ke 37. Melalui skema sepak pojok, Raul Albiol nyaris membawa Napoli Unggul melalui sundulannya, namun beruntung Buffon melakukan penyelamatan gemilang sehingga peluang tersebut tidak berbuah gol. Babak pertama pun harus berakhir dengan skor kacamata, 0-0.
Tidak ada yang berubah dengan permainan kedua tim memasuki babak kedua. Jual beli serangan tetap terjadi namun tidak ada peluang yang membahayakan bagi kedua kubu. Pada menit 52 Leonardo Bonucci harus ditarik keluar karena mengalami cedera dan digantikan oleh Daniele Rugani. Enam menit berselang, Allegri kembali melakukan pergantian dengan menarik keluar Alvaro Morata dan memasukan Simone Zaza.
Pada menit 62 Juventus kembali mendapat peluang emas. Melalui skema serangan balik, Paul Pogba sukses mengirimkan umpan terukur ke kaki Paulo Dybala yang tidak terkawal pemain Napoli, namun sayang sepakan Striker Argentina itu melenceng sedikit diatas mistar gawang Reina.
Pada menit 78 Giliran Napoli yang menebar ancamanan ke gawang Gianluigi Buffon. Kali ini Marek Hamsik melakukan tembakan dari luar kotak penalti, namun sayang tembakan melengkungnya sedikit melebar dari gawang Si Nyonya Tua.
Gol yang ditunggu-tunggu akhirnya lahir juga pada pada menit 88. Sang pemain pengganti Simone Zaza sukses menggetarkan gawang Pepe Reina melalui sepakan keras dari luar kotak penalti. Kedudukan 1-0 bertahan hingga wasit meniup peluit tanda berakhirnya pertandingan.
Berkat kemenangan ke 15 beruntun ini, Juventus sukses merebut status Capolista yang sebelumnya dipegang oleh sang tamu Napoli. Saat ini Juventus mengoleksi 57 poin, unggul 1 poin dibanding Juventus.
Juventus (4-4-2): Buffon; Evra, Barzagli, Bonucci (Ruggani 52'), Lichsteiner; Pogba, Marchisio, Khedira, Cuadrado; Morata (Zaza 58'), Dybala (Sandro 86')
Napoli (4-3-3): Reina; Ghoulam, Koulibaly, Albiol, Hysaj; Hamsik, Jorginho, Allan (Gabbiadini 89'); Insigne (Mertens 77'), Higuain, Callejon.[initial]
(bola/dub)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
'Penentunya Pogba Atau Higuain'
Liga Italia 13 Februari 2016, 15:51 -
Del Piero: Napoli Sanggup Kalahkan Juventus
Liga Italia 13 Februari 2016, 13:29 -
Tifosi Napoli 'Ambil Alih' Bandara Turin
Open Play 13 Februari 2016, 12:22 -
Buffon Dinobatkan Kiper Terbaik Sepanjang Masa
Liga Italia 13 Februari 2016, 09:21 -
'Pogba Tidak Sesuai dengan Gaya Main Barcelona'
Liga Spanyol 12 Februari 2016, 22:08
LATEST UPDATE
-
Bintang Muda RB Leipzig Ini Masuk Daftar Belanja Manchester United
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:58 -
Syukurlah Fans MU! Cedera Ayden Heaven Tidak Parah dan Segera Latihan Lagi!
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:50 -
Jomplangnya Perbandingan Nilai Pasar Skuad Timnas Indonesia dan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 16:05 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 22 Maret 2025, 15:10 -
Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 15:05 -
Timnas Argentina Mulai Terbiasa Bermain Tanpa Lionel Messi
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:48
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39