Hasil Pertandingan Genoa vs Inter Milan: Skor 0-4
Ari Prayoga | 4 April 2019 05:15
Bola.net - - Kembalinya sang kapten, Mauro Icardi membuat Inter Milan langsung tampil trengginas dengan menghajar tuan rumah Genoa empat gol tanpa balas dalam laga lanjutan Serie A 2018-19 giornata 30 yang dihelat di Luigi Ferraris, Kamis (4/4) dini hari WIB.
Roberto Gagliardini menjadi bintang kemenangan Inter dengan menyumbang dua gol. Selain itu, Icardi juga tampil apik dengan menciptakan satu gol dari titik penalti serta satu assist untuk gol yang dicetak Ivan Perisic. Genoa sendiri harus bermain dengan 10 orang sejak menit ke-39 karena Cristian Romero mendapat kartu merah.
Kemenangan ini membuat Inter menjaga posisi mereka di tangga ketiga klasemen dengan poin 56. Sementara bagi Genoa, kekalahan ini memaksa mereka bertahan di peringkat 12 dengan perolehan poin 33.
Babak Pertama
Inter mencoba mendominasi penguasaan bola di menit-menit awal. Sementara Genoa sempat memberikan ancaman lewat aksi Stefano Sturaro. Namun masih belum ada gol yang tercipta.
Inter sukses membuka keunggulan ketika laga berjalan 15 menit. Sebuah crossing yang dilepas Kwadwo Asamoah berhasil disambut Gagliardini untuk membobol gawang Ionut Andrei Radu.
Genoa terpaksa kehilangan Romero di menit ke-39 karena mendapat kartu merah usai melanggar Icardi di kotak terlarang. Wasit pun sekaligus menunjuk titik putih.
Icardi sendiri yang bertindak sebagai algojo dan sukses menjalankan tugasnya dengan sempurna. Skor 2-0 untuk keunggulan Inter pun bertahan hingga turun minum.
Babak Kedua
Kembali dari kamar ganti, Inter yang unggul jumlah pemain pun makin leluasa membangun serangan. Hasilnya didapat di menit ke-54 ketika umpan manis Icardi sukses dituntaskan Perisic menjadi gol. Inter kini memimpin 3-0.
Setelah beberapa peluang gagal berbuah gol, Inter akhirnya menyempurnakan kemenangan mereka lewat gol kedua Gagliardini di menit ke-81. Sundulan Gagliardini meneruskan sepak pojok Perisic sudah melewati garis gawang lebih dulu sebelum dihalau pemain Genoa.
Tak ada gol tambahan yang tercipta di sisa laga bagi kedua tim. Skor 4-0 untuk kemenangan Inter pun menjadi hasil akhir dari pertandingan ini.
Susunan Pemain
Genoa: Radu; Pereira, Romero, Zukanovic, Pezzella; Lerager, Radovanovic (Mazzitelli 81'), Rolon, Sturaro (Bessa 65'); Sanabria (Biraschi 41'), Kouame.
Inter: Handanovic; D'Ambrosio, Miranda, Skriniar, Asamoah; Gagliardini, Brozovic (Joao Mario 65'); Politano (Borja Valero 74'), Nainggolan, Perisic; Icardi (Keita Balde 80').
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Pertandingan Ceres Negros vs Persija: Skor 1-0
Bola Indonesia 3 April 2019, 20:56 -
Hasil Pertandingan Persebaya vs Madura United: Skor 1-0
Bola Indonesia 3 April 2019, 18:06 -
Hasil Pertandingan Villarreal vs Barcelona: Skor 4-4
Liga Spanyol 3 April 2019, 04:41 -
Hasil Pertandingan Cagliari vs Juventus: Skor 0-2
Liga Italia 3 April 2019, 04:08 -
Hasil Pertandingan Wolverhampton vs Manchester United: Skor 2-1
Liga Inggris 3 April 2019, 03:38
LATEST UPDATE
-
Franck Ribery Ungkap Hampir Kehilangan Kaki Setelah Pensiun
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025, 00:32 -
Arsenal Tak Punya Alasan Gagal Juara Jika Datangkan Pemain Ini
Liga Inggris 23 Maret 2025, 00:01 -
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19 -
3 Pemain Bahrain yang Bisa Jadi Mimpi Buruk Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:06 -
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39