Hasil Pertandingan Fiorentina vs AS Roma: Skor 1-2
Editor Bolanet | 26 Oktober 2015 02:05
Dua yang Roma yang dicetak oleh Mohamed Salah dan Gervinho pada babak pertama. Sementara Fiorentina hanya mampu membalas satu gol lewat aksi Khouma Babacar di penghujung laga.
Menjadikan puncak klasemen sebagai pertaruhan, baik Fiorentina maupun AS Roma sama-sama bermain ngotot. Kedua kubu langsung memburu gol pertama begitu peluit laga dibunyikan oleh wasit D Orsato.
Hasilnya langsung terlihat pada menit ke-6. Mohamed Salah mampu menyudahi kerja sama apik dengan Miralem Pjanic menjadi sebuah gol. Dari sudut kotak penalti, Salah melepas bola melengkung yang mulus masuk ke gawang. Salah tidak melakukan selebrasi untuk menghormati Fiorentina yang dibelanya musim lalu.
Gol cepat Salah ini membuat para pemain tuan rumah tersentak. Fiorentina keluar menyerang. Beberapa peluang mereka ciptakan lewat aksi Nicola Kalinic. Namun, asyik menyerang justru menciptakan lubang pada pertahanan mereka. Roma berhasil menambah angka pada menit ke-34.
Berawal dari sepakan bebas yang berhasil dihalau oleh Daniele De Rossi, Roma membangun serangan balik kilat lewat aksi Alesandro Florenzi. Ia kemudian melepas umpan yang memudahkan Gervinho mengalahkan penjaga gawang Tatarusanu. Keunggulan 2-0 ini sekaligus bertahan hingga babak pertama usai.
Bermain di depan publik sendiri dan tertinggal dua gol membuat Fiorentina keluar menyerang begitu babak ke dua dimulai. Beberapa peluang sukses dikreasikan oleh Nicola Kalinic dan kolega. Sementara itu, Serigala Ibukota lebih memilih bermain aman dan mengandalkan serangan cepat lewat Gervinho, Salah dan Dzeko.
Fiorentina mulai bermain dengan tiga orang penyerang saat pelatih Paulo Sousa memasukkan Giuseppe Rossi pada menit ke-61. Pergantian ini sekaligus membuat Fiorentina semakin menambah gelombang serangan mereka.
Keberadaan Szczesny di bawah mistar pada laga ini sukses membuat para penyerang Fiorentina putus asa. Ia beberapa mengamankan gawangnya dari gempuran penggawa La Viola.
Tuan rumah nyaris menyamakan kedudukan andai aksi Nicola Kalinic mampu menemui sasaran. Berhadapan langsung dengan Szczesny, sepakan Kalinic ada menit ke-83 justru melambung.
Roma harus bermain dengan 10 pemain setelah Mohamed Salah menerima kartu kuning keduanya pada menit ke-87. Fiorentina memanfaatkan kondisi ini dengan baik. Pada masa tambahan waktu mereka bisa memperkecil kedudukan menjadi 2-1 lewat sumbangan gol Khouma Babacar. Namun, tidak cukup lagi bagi La Viola untuk menambah gol. Skor akhir 2-1 untuk kemenangan Roma.
Susunan Pemain:
Fiorentina (3-4-3): Tatarusanu; Roncaglia, Rodriguez (Khouma Babacar 82'), Astori; Blaszczykowski (Giuseppe Rossi, 61), Badelj (Mati Fernandez, 61), Vecino, Bernardeschi; Ilicic, Kalinic, Valero.
Roma (4-3-3): Szczesny; Florenzi, Manolas, Rudiger, Digne; Pjanic (Vasilis Torosidis, 79'), De Rossi (William Vainqueur, 37'), Nainggolan; Salah, Dzeko, Gervinho (Norbert Gyomber, 90). [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Analisis Ancelotti Tentang Peta Kekuatan Serie A
Liga Italia 24 Oktober 2015, 21:26 -
Garcia Tak Cemaskan Rapuhnya Pertahanan Roma
Liga Italia 24 Oktober 2015, 20:55 -
Prediksi Juara Ancelotti: Roma, City, Madrid, PSG, Prancis
Liga Italia 24 Oktober 2015, 19:53 -
Fiorentina Andalkan Dua Mesin Gol Habisi Roma
Liga Italia 24 Oktober 2015, 19:25 -
Grande Partita vs Viola, Roma Tanpa Satu Pilar
Liga Italia 24 Oktober 2015, 17:22
LATEST UPDATE
-
Dani Pedrosa Jagokan Marc Marquez Tembus 100 Kemenangan di MotoGP Tahun Ini Juga
Otomotif 21 Maret 2025, 17:32 -
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:56
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39