Hamsik Yakin Napoli Akhiri Dominasi Juve
Asad Arifin | 16 Juli 2017 23:06
Bola.net - - Sebuah keyakinan yang tinggi dilambungkan oleh kapten , Marek Hamsik. Hamsik begitu yakin bahwa musim 2017/18 ini, Napoli akan mengakhiri dominasi Juventus dalam perebutan gelar scudetto Serie A.
Dalam enam musim terakhir, gelar scudetto memang selalu ada dalam genggaman Juve. Napoli, dan juga AS Roma, sering kali hanya mampu menguntit di posisi kedua dan tiga secara bergantian. Hal tersebut tidak akan dibiarkan terjadi lagi oleh Hamsik.
“Kami masih dalam tahap awal. Tapi kami sudah siap untuk melakukan hal yang lebih baik daripada tahun lalu,” kata Hamsik kepada Football Italia.
“Saya selalu berkata bahwa saya percaya bisa meraih scudetto dan saya ulangi itu. Tim ini lebih siap bahkan dari tim dua tahun lalu. Kami akan bermain di level tinggi,” sambung pemain internasional Slovakia ini.
Napoli baru saja memulai laga uji coba pramusim mereka. Il Partenopei sukses menebas klub Serie D, Trento dengan skor 7-0. Menurut Hamsik, meski tidak bisa jadi ukuran, pramusim yang bagus akan punya dampak positif.
“Kami masih belum merasa dalam kebugaran yang terbaik di pramusim ini. Kami akan bekerja keras dan mempersiapkannya dengan baik,” tandasnya.
Baca Ini Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pilih Milan, Bonucci Sempat Tolak Manchester City
Liga Inggris 15 Juli 2017, 22:20 -
Cari Ganti Bonucci, Juve Juga Minati Sokratis
Liga Italia 15 Juli 2017, 21:20 -
'Kini Fans Juve Mengerti Apa Yang Dirasakan Fans Napoli'
Liga Italia 15 Juli 2017, 21:10 -
Liga Italia 15 Juli 2017, 19:00
-
Juve Tolak Tawaran Chelsea untuk Higuain
Liga Inggris 15 Juli 2017, 17:20
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Peru vs Bolivia - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 21 Maret 2025, 05:30 -
James Rodriguez: Saya Lebih Baik dari Zidane, Modric, Kroos, dan Xavi
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 05:24 -
Hasil Italia vs Jerman: Skor 1-2
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:12 -
Hasil Belanda vs Spanyol: Skor 2-2
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:03 -
Hasil Denmark vs Portugal: Skor 1-0
Piala Eropa 21 Maret 2025, 04:55 -
Hasil Kroasia vs Prancis: Skor 2-0
Piala Eropa 21 Maret 2025, 04:48 -
Menpora dan Ratu Tisha Jadi Pembicara di Forum PBB, Ini yang Dibahas
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025, 03:55
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40