Hadapi Spezia, Ini Tuntutan Allegri untuk Pemain Cadangan Juventus
Dimas Ardi Prasetya | 22 September 2021 04:12
Bola.net - Pelatih Juventus Massimiliano Allegri menuntut para pemain dari bangku cadangan yang akan main lawan Spezia agar tampil dengan penuh rasa tanggung jawab demi meraih kemenangan.
Juventus akan bermain melawan Spezia di pekan kelima Serie A 2021-22. Juve akan berusaha meraih kemenangan perdananya di musim ini di kompetisi Liga Italia.
Dan untuk meraih kemenangan itu, Allegri akan melakukan perubahan di skuat Juventus. Ia akan melakukan rotasi di skuatnya.
Sebab ada pemain yang sudah kelelahan dan butuh istirahat. Ada juga pemain yang jatuh sakit.
Tuntutan Allegri untuk Pemain Cadangan Juventus
Jelang duel lawan Spezia itu Massimiliano Allegri memberikan peringatan pada para pemain cadangan yang akan ia mainkan sebagai stater nanti. Ia ingin mereka bermain dengan penuh rasa tanggung jawab.
Menurutnya itulah salah satu kunci agar bisa Juventus bisa kembali ke jalur kemenangan. Ia juga meminta anak-anak asuhnya agar tidak lagi memikirkan hasil laga-laga sebelumnya, termasuk saat melawan AC Milan.
“Membicarakan masa lalu tidak masuk akal. Besok, kami harus menang, tidak ada lagi yang bisa dikatakan," tegasnya seperti dilansir Football Italia.
“Mereka yang memulai di bangku cadangan harus menentukan ketika mereka masuk, sebagai pendekatan. Sekarang ada 16 pemain, bukan 14, saya menuntut tanggung jawab," tegas Allegri.
Sedikit Evaluasi dari Laga Lawan AC Milan
Massimiliano Allegri kemudian memberikan sedikit evaluasinya dari laga melawan AC Milan. Saat itu Juventus gagal menang dari sang rival meski sempat unggul dahulu.
Allegri mengatakan, salah satu faktor yang membuat Juve gagal menang adalah mereka kerap kalah dalam perebutan bola liar. Ia pun tak mau hal itu terjadi lagi ke depannya.
“Saya menyaksikan kembali pertandingan pada hari Minggu, kami kehilangan terlalu banyak bola bebas. Dalam sepak bola, ada kesempatan, dan Anda membayarnya," ujarnya.
"Anda bahkan mungkin berisiko kalah. Butuh kejelasan," tandas Allegri.
(Football Italia)
Berita Juventus Lainnya:
- Hadapi Spezia, Allegri Janjikan Perubahan di Skuat Juventus
- Allegri Kesulitan di Juventus? Barzagli Tahu Penyebabnya
- Tenang! Chiesa Masih Bisa Berkembang di Bawah Asuhan Allegri, Kok
- Dybala Kobarkan Api Semangat Skuat Juventus Usai Ditahan Imbang AC Milan
- Alasan Allegri Ngambek: Mau Ganti Formasi Juventus, Tapi Sulit Memberi Tahu Pemain
- Mau Matthijs De Ligt, Chelsea dan Real Madrid Siap-siap Kere Mendadak
- Link Live Streaming Liga Italia Serie A 2021/2022 Pekan Kelima di Vidio
- Empat Kandidat Peraih Scudetto Versi Gullit, Salah Satunya AC Milan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Alasan Allegri Ngambek: Mau Ganti Formasi Juventus, Tapi Sulit Memberi Tahu Pemain
Liga Italia 21 September 2021, 23:50 -
Dybala Kobarkan Api Semangat Skuat Juventus Usai Ditahan Imbang AC Milan
Liga Italia 21 September 2021, 19:15 -
Mau Matthijs De Ligt, Chelsea dan Real Madrid Siap-siap Kere Mendadak
Liga Italia 21 September 2021, 19:00 -
Link Live Streaming Liga Italia Serie A 2021/2022 Pekan Kelima di Vidio
Liga Italia 21 September 2021, 18:15 -
Empat Kandidat Peraih Scudetto Versi Gullit, Salah Satunya AC Milan
Liga Italia 21 September 2021, 17:48
LATEST UPDATE
-
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:56 -
Timnas Indonesia: Luka di Sydney, Misi Bangkit di Jakarta
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:46 -
Harry Kane: Thomas Tuchel Jauh Berbeda dari Gareth Southgate
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:45 -
Timnas Indonesia dan Momentum yang Hilang
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39