Hadapi Juventus, Ini Seruan Montella Pada Milan
Dimas Ardi Prasetya | 9 Maret 2017 21:20
Bola.net - - Vincenzo Montella mengatakan bahwa meski AC Milan pernah mengalahkan timnya tak boleh besar kepala dan harus tampil lebih maksimal lagi karena Bianconeri kini pasti kian waspada pada kekuatan Rossoneri.
Musim ini, Milan sudah bertemu dengan Juventus sebanyak tiga kali. Yang pertama di putaran pertama Serie A, yang kedua di final Supercoppa Italiana dan ketiga di perempat final Coppa Italia.
Dalam dua kesempatan pertama, Rossoneri selalu berhasil keluar sebagai pemenang. Namun di pertemuan ketiga Bianconeri yang keluar sebagai pemenang.
Kini Milan dan Juve akan bentrok lagi di putaran kedua Serie A. Duel itu akan digelar di Juventus Stadium. Jelang laga tersebut, Montella mengatakan bahwa dua kemenangan itu akan membuat tim asuhan Massimiliano Allegri itu tak akan meremehkan Rossoneri. Itu artinya Carlos Bacca cs wajib tampil lebih maksimal lagi agar bisa meraih hasil positif.
Tentu saja kini kami tidak diremehkan lagi, ujar Montella dalam sebuah wawancara dengan Gazzetta dello Sport.
Tapi mereka hampir tak terkalahkan, seperti yang ditunjukkan di liga ini. Ini akan menjadi pertandingan kunci, yang ditentukan melalui pendekatan, interpretasi dan semangat kompetitif yang, dalam kasus kami, harus berada di atas rata-rata, cetusnya.
Kami sudah mendapatkan dua momen terbaik kami di musim ini melawan Juve, di Doha dan di pertandingan pertama musim ini. Kali ini hasilnya akan lebih penting untuk papan klasemen, tegasnya.
Baca Juga:
- Allegri: AC Milan Tak Pernah Mati
- Juventus Belum Kehabisan Tenaga
- Montella: Niang Sepertinya Lebih Cocok di Inggris
- Montella Buka Peluang Melatih di Inggris
- Buffon: Donnarumma Berbeda dari Kiper Lain
- Kisah Sosa Gabung Milan hingga Rela Potong Gaji
- Abbiati Sebut Donnarumma Pantas Jadi Pewaris Buffon
- Abbiati: Milan Bukan Lawan Mudah bagi Juve
- Karena Kaka, Gattuso Sangat Benci Pemain Ini
- Milan Tak Perlu Takut di Markas Juventus
- Chiellini Tak Terganggu Memori Buruk Lawan Milan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Saat Anak Bonucci Justru Jadi Fans Torino
Liga Italia 8 Maret 2017, 23:46 -
Abbiati Sebut Donnarumma Pantas Jadi Pewaris Buffon
Liga Italia 8 Maret 2017, 22:54 -
Abbiati: Milan Bukan Lawan Mudah bagi Juve
Liga Italia 8 Maret 2017, 19:40 -
Milan Tak Perlu Takut di Markas Juventus
Liga Italia 8 Maret 2017, 17:05 -
Barca Tak Tutup Kemungkinan Allegri Gantikan Enrique
Liga Spanyol 8 Maret 2017, 04:07
LATEST UPDATE
-
Timnas Bahrain Sudah Tiba di Jakarta, Siap Tempur Hadapi Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 06:27 -
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39