Gazzetta: Bernardeschi Hanya Akan Gabung Chelsea Atau Inter
Afdholud Dzikry | 22 April 2017 15:00
Bola.net - - Federico Bernardeschi hanya akan meninggalkan Fiorentina untuk bergabung dengan Inter Milan atau Chelsea. Demikian diklaim oleh La Gazzetta dello Sport.
Nama Federico Bernardeschi memang tengah ramai dibicarakan di bursa transfer. Pemain nomor 10 di La Viola tersebut tengah mempertimbangkan tawaran kontrak baru dengan Fiorentina senilai 2,7 juta euro per tahun dan tanpa klausul pelepasan.
Dilaporkan bahwa Chelsea menawarkan gaji dua kali lipat dengan yang ditawarkan Fiorentina bila dia bergabung dengan mantan pelatih Italia, Antonio Conte di Stamford Bridge.
Selain The Blues, nama Bernardeschi juga dikaitkan dengan Inter Milan. Nerazzurri berhasrat untuk mendatangkan Bernardeschi bersama dengan bintang Sassuolo, Domenico Berardi dengan tujuan menjadi lebih 'Italia' untuk musim depan.
Kedua klub di atas memang dikabarkan menjadi pilihan utama bagi Bernardeschi, karena sang pemain kabarnya telah memutuskan untuk tak menyinggung perasaan fans La Viola dengan bergabung dengan rival terbesar mereka, Juventus.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Fabregas: John Terry Tak Tergantikan
Liga Inggris 21 April 2017, 23:39 -
Hazard Nyatakan Chelsea Siap Ladeni Tantangan Tottenham
Liga Inggris 21 April 2017, 22:46 -
Hazard Incar Gelar FA Cup untuk Pertama Kalinya
Liga Inggris 21 April 2017, 22:27 -
Scholes: Kecepatan Rashford Bikin Chelsea Ketakutan
Liga Inggris 21 April 2017, 14:30 -
Costa Dinilai Lebih Layak Masuk Tim Terbaik Daripada Kane
Liga Inggris 21 April 2017, 14:15
LATEST UPDATE
-
Lupakan Australia, Timnas Indonesia Fokus Hadapi Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 19:57 -
Bintang Muda RB Leipzig Ini Masuk Daftar Belanja Manchester United
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:58 -
Syukurlah Fans MU! Cedera Ayden Heaven Tidak Parah dan Segera Latihan Lagi!
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:50
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39