Gattuso Resmi Kembali ke Milan sebagai Pelatih
Haris Suhud | 27 Mei 2017 01:38
Bola.net - - AC Milan mengabarkan telah merampungkan negosiasi kontrak dengan Gennaro Gattuso yang ditunjuk sebagai pelatih tim primavera. Mantan penggawa Rossoneri ini mendapat kontrak selama dua tahun.
Gattuso meninggalkan Milan pada 2012 lalu. Kemudian ia pindah ke klub Swiss, Sion, sebagai pemain dan sekaligus pelatih.
Setelah itu, mantan pemain timnas Italia 39 tahun tersebut pernah menangani sejumlah klub termasuk Palermo, OFI Crete dan Pisa. Ia meninggalkan klub terakhirnya setelah terdegradasi dari Serie B.
Selama bermain bersama Milan, Gattuso pernah menjuarai Serie A dua kali dan Liga Champions dua kali. Pengalamannya di berbagai kompetisi ini diharapkan bisa ditularkan pada peserta didik yang ia tangani.
Gattuso sendiri mengaku bahagia dengan tawaran yang didapatkan ini. Ia merasa pulang ke rumah setelah lima tahun meninggalkan klub yang dibelanya selama 13 tahun.
Saya sangat bahagia mendapat tawaran ini dari direktur olahraga Massimiliano Mirabelli dan dari klub ini, kata Gattuso.
Saya pulang ke rumah setelah lima tahun dan saya siap menghadapi tantangan dengan dedikasi yang sama, mencoba menularkan pada pemain nilai-nilai yang diperlukan ketika menggunakan seragam merah hitam ini, paparnya.
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Data dan Fakta Serie A: Cagliari vs AC Milan
Liga Italia 26 Mei 2017, 15:28 -
Prediksi Cagliari vs AC Milan 28 Mei 2017
Liga Italia 26 Mei 2017, 15:27 -
Tolak Watford, Niang Hanya Dambakan Milan
Liga Inggris 26 Mei 2017, 13:30 -
Head-to-head: Cagliari vs AC Milan
Liga Italia 26 Mei 2017, 10:14 -
Kembali ke Milan, Gattuso Nyatakan Bukan Langkah Mundur
Liga Italia 26 Mei 2017, 06:27
LATEST UPDATE
-
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02 -
Franck Ribery Ungkap Hampir Kehilangan Kaki Setelah Pensiun
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025, 00:32 -
Arsenal Tak Punya Alasan Gagal Juara Jika Datangkan Pemain Ini
Liga Inggris 23 Maret 2025, 00:01 -
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39