Gattuso Haramkan Milan Anggap Remeh Empoli
Serafin Unus Pasi | 22 Februari 2019 12:40
Bola.net - - Sebuah wanti-wanti diberikan Gennaro Gattuso kepada skuat AC Milan jelang laga menghadapi Empoli dini hari nanti. Gattuso menilai timnya tidak boleh memandang sebelah mata tim besutan Giuseppe Iachini tersebut.
AC Milan akan kembali beraksi di Serie A pada dini hari nanti. Mereka akan menjamu Empoli di San Siro pada pertandingan giornata ke 25 Serie A musim ini.
Pada laga ini AC Milan diunggulkan untuk menjadi pemenang laga ini. Pasalnya anak asuh Gennaro Gattuso itu saat ini menempati peringkat 4, sementara sang tamu berada di peringkat 17 klasemen sementara Serie A.
Namun Gattuso punya firasat bahwa Empoli bakal menjadi lawan yang sangat sulit bagi Milan. "Saya sangat khawatir dengan pertandingan besok [vs Empoli]," ujar Gattuso kepada Goal International.
Baca komentar lengkap sang pelatih di bawah ini.
Laga Sulit
Gattuso menampik anggapan bahwa Milan bakal menang mudah pada laga ini. Ia menilai sang lawan bakal memberikan perlawanan yang ketat bagi timnya dini hari nanti.
"Empoli memiliki pelatih yang mempersiapkan pertandingan dengan baik. Ia mampu mengombinasikan teknik bermain dan organisasi pertahanan yang sangat bagus."
"Saya percaya bahwa tidak ada yang namanya pertandingan mudah. Kami tidak boleh meremehkan lawan-lawan kami."
Ancaman Nyata
Gattuso juga menilai bahwa Iachini sudah mempersiapkan taktik yang jitu untuk meredam permainan AC Milan pada laga yang digelar di San Siro nanti.
"Kami harus berhati-hati karena Iachini sangat piawai dalam mempersiapkan setiap pertandingan yang dihadapi timnya."
"Empoli tahu betul cara menggiring bola dan juga memainkan bola-bola atas. Mereka juga sangat berbahaya dalam eksekusi bola mati dan saya percaya pertandingan besok akan sangat sulit." tandasnya.
Jaga Posisi
AC Milan harus menang di pertandingan ini untuk menjaga posisi mereka di peringkat 4 klasemen sementara Serie A.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Data dan Fakta Serie A: AC Milan vs Empoli
Liga Italia 21 Februari 2019, 16:02 -
Prediksi AC Milan vs Empoli 23 Februari 2019
Liga Italia 21 Februari 2019, 16:01 -
Simeone yang Kebal di Hadapan Wakil Italia
Liga Champions 21 Februari 2019, 11:41 -
Piatek: Saya Akan Jadikan Milan Hebat Lagi!
Liga Italia 20 Februari 2019, 21:59 -
Lagi, Bakayoko Tegaskan Ingin Bertahan Bersama Milan
Liga Italia 19 Februari 2019, 22:18
LATEST UPDATE
-
Jomplangnya Perbandingan Nilai Pasar Skuad Timnas Indonesia dan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 16:05 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 22 Maret 2025, 15:10 -
Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 15:05 -
Timnas Argentina Mulai Terbiasa Bermain Tanpa Lionel Messi
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:48 -
Puja dan Puji untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:14 -
Kesan Pertama Laga Timnas Inggris Bersama Thomas Tuchel, Apa yang Baru?
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39