Galliani Mulai Usahakan Ibrahimovic Kembali ke Milan

Editor Bolanet | 8 Mei 2015 11:30
Galliani Mulai Usahakan Ibrahimovic Kembali ke Milan
Zlatan Ibrahimovic (c) AFP
- Zlatan Ibrahimovic bisa jadi akan pergi dari dan berseragam AC Milan di musim kompetisi yang akan datang.

Kabar tersebut muncul dari laporan yang diturunkan oleh salah satu laman terpercaya di Italia untuk urusan calciomercato, Gianluca Di Marzio, yang mengungkap bahwa Adriano Galliani sudah melakukan negosiasi dengan Mino Raiola mengenai kemungkinan mendatangkan striker Swedia.

Disebutkan bahwa AC Milan amat berharap mantan pemainnya itu bisa datang kembali ke San Siro musim depan, meski untuk itu Ibra harus bersedia menurunkan permintaan gajinya.

Hal tersebut yang lantas justru menjadi penghalang terbesar Ibrahimovic untuk kembali berseragam Rossoneri. Kontraknya memang hanya tersisa satu tahun di PSG, namun ia mendapat pemasukan 14 juta euro per tahun. Sementara Milan hanya bisa memberinya 6,5 hingga 7 juta euro plus bonus, dengan kontrak berdurasi tiga tahun.

Andai gagal mendatangkan Ibra, Milan kabarnya akan melirik striker Palermo yang tengah naik daun, Paulo Dybala. [initial]


 (gdm/rer)