Gak Ada Akhlak! Sandro Tonali Sering 'Masang' AC Milan Kala Berjudi
Serafin Unus Pasi | 19 Oktober 2023 17:40
Bola.net - Ada informasi baru beredar seputar Sandro Tonali. Sang gelandang dikabarkan sering memasang taruhan untuk AC Milan kala masih menjadi penggawa Rossonerri.
Pekan lalu, ada kabar mengejutkan datang dari Timnas Italia. Sandro Tonali dan Nicolo Zanioli diperiksa kepolisian Italia saat menjalani pemusatan latihan Gli Azzurri.
Keduanya diperiksa karena keduanya diduga melakukan perjudian ilegal. Sehingga mereka harus diperiksa secara intensif oleh pihak berwajib.
Sky Sports News melaporkan ada temuan menarik saat Tonali diperiksa oleh Kepolisian Italia. Ia dilaporkan sering memasang taruhan di pertandingan AC Milan.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Pasang Taruhan
Menurut laporan tersebut, Tonali kerap memasang taruhan saat AC Milan bertanding.
Ia disebut selalu bertaruh AC Milan menang di setiap kali ia berjudi. Ia memasang taruhan itu baik saat ia bermain maupun tidak bermain.
Seperti yang sudah diketahui, pesepakbola dilarang berjudi, terutama di pertandingan yang mereka mainkan karena sang pemain bisa memanipulasi jalannya pertandingan. Sehingga Tonali bakal dihukum berat.
Hukuman Berat
Menurut laporan tersebut, Tonali terancam hukuman berat karena aksi perjudiannya tersebut.
Sang gelandang berpotensi mendapatkan hukuman maksimal di situasi ini. Hukuman itu akan berupa larangan bermain selama tiga tahun di sepak bola profesional.
Namun karena Tonali sudah mengakui perbuatannya dan kooperatif selama pemeriksaan, Sky Sports menilai sang gelandang mungkin akan mendapatkan keringanan hukuman.
Tidak Bisa Komentar Banyak
Newcastle United selaku pemilik Tonali saat ini sangat terkejut dengan kasus yang menimpa sang gelandang.
Mereka tidak mau berkomentar terlalu banyak hingga pemeriksaan kasus ini kelar.
Klasemen Serie A
(Sky Sports Italia)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tak Mau Kalah dari Liverpool, Milan Gercep Agendakan Pertemuan dengan Agen Ouedraogo
Bundesliga 18 Oktober 2023, 06:31 -
Cabut dari Man United, Harry Maguire Bisa Merapat ke AC Milan
Liga Italia 18 Oktober 2023, 06:15 -
Agen Benarkan Sandro Tonali Ternyata Kecanduan Judi
Liga Inggris 18 Oktober 2023, 00:01 -
Kapan AC Milan Punya Penerus Ronaldinho, Kaka, Thiago Silva?
Liga Italia 17 Oktober 2023, 17:38
LATEST UPDATE
-
Dani Pedrosa Jagokan Marc Marquez Tembus 100 Kemenangan di MotoGP Tahun Ini Juga
Otomotif 21 Maret 2025, 17:32 -
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:56
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39