Gacor di AC Milan, Brahim Diaz Ungkap Peran Zlatan Ibrahimovic: Dia Seperti Kakak Sendiri

Ari Prayoga | 28 September 2021 15:45
Gacor di AC Milan, Brahim Diaz Ungkap Peran Zlatan Ibrahimovic: Dia Seperti Kakak Sendiri
Pemain AC Milan, Brahim Diaz (c) AP Photo

Bola.net - Bintang AC Milan, Brahim Diaz mengungkapkan peran penting Zlatan Ibrahimovic dalam membuatnya tampil impresif pada awal musim 2021/22 ini.

Musim panas kemarin, Milan kembali meminjam Diaz dari Real Madrid, kali ini dengan durasi dua musim. Pemain 22 tahun itu pun menjadi bagian yang semakin integral di skuad Rossoneri.

Advertisement

Diaz memulai musim ini dengan ciamik. Sejauh ini, dia telah mencetak empat gol dan satu assist dari tujuh laga yang dimainkan. Akhir pekan lalu, gol Diaz jadi penentu kemenangan Milan atas Spezia.

1 dari 3 halaman

Pengakuan Brahim Diaz

Diaz pun mengakui bahwa kepercayaan dirinya yang semakin tinggi adalah berkat nasihat dari Ibrahimovic, sosok yang ia anggap seperti kakak sendiri.

“Dia seperti kakak sendiri. Dia selalu menuntut yang maksimal, tetapi kemudian dia memberi Anda nasihat yang bagus," ujar Brahim Diaz kepada AS.

“Dia menunjukkan kasih sayang yang besar kepada saya, dan hal tersebut memberi saya kepercayaan diri," tambah pemain internasional Spanyol itu,

2 dari 3 halaman

Pujian Brahim Diaz

Lebih lanjut, Brahim Diaz juga memuji kualitas Ibrahimovic yang masih sangat luar biasa di usianya yang kini mendekati kepala empat.

"Dia selalu membuat perbedaan, apakah dia bermain atau tidak. Memiliki dia di tim adalah nilai tambah," tutur Brahim Diaz.

“Dia masih sangat kuat dan dia menunjukkannya di setiap sesi latihan.” tandasnya.