Gabung Milan, Poli Targetkan Masuk Tim Italia di Piala Dunia 2014

Editor Bolanet | 9 Juli 2013 11:50
Gabung Milan, Poli Targetkan Masuk Tim Italia di Piala Dunia 2014
Andrea Poli (c) ACM
- Gelandang anyar AC Milan, Andrea Poli mengaku dirinya sangat senang bisa bergabung dengan klub yang memang digemarinya tersebut.

Eks pemain itu juga menyatakan dirinya ingin masuk skuad di Piala Dunia 2014 Brasil mendatang dan berharap dengan gabung Rossoneri, keinginan itu bisa terwujud.

Saya memikirkannya, mengenakan kostum biru akan menjadi kepuasan tersendiri dan saya sudah pernah menjadi bagian di dalamnya. ujar Poli dalam konferensi pers di markas Milan.

Di Sampdoria saya hampir masuk tim nasional dan saya berterima kasih untuk mengijinkan saya datang ke sini. Milan adalah tim yang hebat dan saya pikir bisa membantu saya masuk tim nasional. lanjutnya.

Poli bergabung dengan Il Diavolo Rosso setelah Milan membeli separuh kepemilikan dari Il Samp dengan nilai yang dirahasiakan. Poli sebelumnya pernah bermain untuk rival sekota Milan, . [initial]

 (acm/pra)