Evra Ingin Bantu Juve Berbicara Banyak di Liga Champions

Editor Bolanet | 1 Agustus 2014 00:27
Evra Ingin Bantu Juve Berbicara Banyak di Liga Champions
Patrice Evra. (c) juventus.com
-

Patrice Evra punya target tinggi bersama klub barunya . Evra ingin membawa Bianconeri berbicara banyak di Liga Champions musim depan.

 

Evra hengkang ke Juve setelah delapan setengah musim memperkuat Manchester United. Pemain asal Prancis tersebut sudah sepakat meneken kontrak berdurasi dua tahun.

 

Semoga kami bisa tampil bagus di Liga Champions. Ini kompetisi besar dan kami berusaha melangkah sejauh mungkin, ucap Evra di situs resmi klub.

 

Evra sendiri akan mengenakan nomor punggung 33 saat membela Si Nyonya Tua.

 (jfc/ada)