Everton Gagal Pinjam Marrone Dari Juventus

Editor Bolanet | 2 Agustus 2013 10:00
Everton Gagal Pinjam Marrone Dari Juventus
Luca Marrone. Sky Sport Italia
- The Toffees dikabarkan berniat meminjam jasa Luca Marrone dari . Namun, rival sekota itu gagal melakukan negosiasi.

Marrone sendiri dilaporkan ingin mendapatkan jam terbang lebih banyak di musim depan, dan hal itu disetujui oleh pihak manajemen Bianconeri. Namun, juara Serie A musim lalu itu hanya berminat menjual gelandang 23 tahun tersebut.

Menurut Sky Sport Italia, keduanya melakukan negosiasi saat bertemu di ajang Guinness International Champions Cup (01/08/13). Kabarnya, pertemuan itu berujung kebuntuan.

La Vecchia Signora hanya bersedia melepas Marrone dengan nilai transfer €10 juta euro. Hal itu sangat sulit direalisasikan oleh pihak Everton, pasalnya mereka belum berhasil melepas Nikica Jelavic di bursa transfer musim panas ini.[initial]

Ogbonna Butuh Waktu Adaptasi di Juventus

Denda Untuk Juventus, Sassuolo dan Constant

United Masih Coba Dapatkan Marchisio

Asamoah Puas Meski Juve Kalah Dari Everton (sky/rdt)

LATEST UPDATE