Dzeko: Silva Merupakan Rekan Tim Terbaik
Yaumil Azis | 13 Maret 2018 13:09
Bola.net - - Striker AS Roma Edin Dzeko menganggap David Silva sebagai rekan tim terbaik selama dirinya berkiprah di dunia sepakbola. Ia juga memuji gaya bermain mantan rekan setimnya di Manchester City dulu.
Edin Dzeko sebelumnya pernah berseragam City selama lima tahun, sebelumnya akhirnya resmi pindah ke AS Roma di tahun 2016 yang lalu. Selama bersama The Citizen, ia telah bermain sebanyak 130 kali dan mencetak 50 gol.
Saat dirinya ditanya soal rekan tim yang terbaik, ia lantas tak menyebut nama salah satu pemain Giallorossi. Malah, ia menunjuk David Silva yang pernah bermain dengannya saat masih membela City dulu.
Ini adalah pilihan yang sulit karena saya telah bermain dengan banyak pemain hebat, ujarnya kepada website resmi AS Roma.
Saya pikir akan memilih David Silva, dia telah membuat banyak hal yang menakjubkan dengan bola dan orang-orang tak akan menyebutnya sebagai penyihir kecil tanpa alasan, lanjutnya.
Dia juga menjelaskan alasan di balik pilihannya. Menurutnya, pemain tersebut memiliki kemampuan dan teknik yang sangat baik.
Orang ini sangat brilian dengan kakinya. Dia bisa umpan yang kamu berikan kepadanya, mengontrolnya, dan mengopernya segera. Kami selalu kagum dengan kemampuan dan tekniknya. Dia adalah pemain terbaik, tandasnya.
David Silva baru-baru ini mendapat banyak pujian usai membantu timnya menang atas Stoke City dengan skor 2-0. Dalam pertandingan tersebut, ia memborong dua gol yang tercipta di menit ke-10 dan 50.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Carragher Diprediksi Bakal Segera Dipecat dari Sky
Bolatainment 12 Maret 2018, 19:59 -
Punya Bos Kaya Raya, Manchester City Melancong ke Abu Dhabi
Liga Inggris 12 Maret 2018, 14:00 -
Guardiola Sebut Premier League Adalah Jalan Menuju Piala Dunia
Liga Inggris 12 Maret 2018, 13:00 -
Guardiola Puji Profesionalitas David Silva
Liga Inggris 12 Maret 2018, 12:45
LATEST UPDATE
-
MU dan Man City Dihantam Skandal Pemalsuan Usia Pemain Akademi
Liga Inggris 19 Maret 2025, 23:03 -
Hasil Lengkap Pertandingan Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 19 Maret 2025, 22:45 -
Jamu Timnas Indonesia, Pelatih Australia Waspadai Pemain Natusalisasi Garuda
Tim Nasional 19 Maret 2025, 21:26 -
Anti Imbang! Timnas Indonesia Targetkan Kemenangan di Kandang Australia
Tim Nasional 19 Maret 2025, 21:03 -
Patrick Kluivert Pastikan Timnas Indonesia 100% Siap Hadapi Timnas Australia
Tim Nasional 19 Maret 2025, 20:51
LATEST EDITORIAL
-
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40 -
6 Calon Pengganti Thiago Motta di Juventus
Editorial 19 Maret 2025, 11:59 -
Slot & Arteta Berikutnya? 4 Manajer yang Pernah Finis di Atas Pep Guardiola
Editorial 18 Maret 2025, 16:58 -
Deretan Puasa Gelar Terlama di Inggris dan Momen Berakhirnya
Editorial 18 Maret 2025, 15:56