Duel Lawan AS Roma Hasilkan Satu Hal Bagi AC Milan: Rasa Tidak Puas!
Dimas Ardi Prasetya | 27 Oktober 2020 18:48
Bola.net - Pelatih AC Milan Stefano Pioli mengaku cukup senang dengan hasil duel lawan AS Roma namun tidak demikian dengan para pemainnya yang merasa tak puas.
Milan menghadapi Roma di giornata kelima Serie A 2020-21 di San Siro, Selasa (27/10/2020) dini hari WIB. Rossoneri menjalani laga itu dengan rasa percaya diri tinggi.
Laga dibukan dengan apik oleh Milan. Pada menit kedua mereka langsung bisa unggul melalui sontekan Zlatan Ibrahimovic.
Namun Roma ternyata mampu memberikan perlawanan alot. Mereka sukses menyamakan kedudukan melalui tandukan Edin Dzeko pada menit ke-14.
Milan bisa unggul lagi melalui Alexis Saelemaekers pada menit ke-47. Namun lagi-lagi Roma bisa menyamakan skor melalui Jordan Veretout pada menit ke-71.
Rossoneri sekali lagi bisa unggul melalui Ibrahimovic. Namun Roma tak menyerah dan bisa mencetak gol balasan melalui Marash Kumbulla.
Pemain Milan Tidak Puas
Rekor sempurna AC Milan pada awal musim 2020-21 ini pun terhenti. AS Roma menahan imbang Rossoneri dengan skor 3-3.
Bagi Stefano Pioli, hasil ini bisa ia terima. Akan tetapi ternyata yang ia rasakan itu tak dirasakan oleh anak-anak asuhnya.
"Saya pulang dengan puas dengan penampilan tetapi kami tidak harus melihat ke klasemen. Kami tidak bisa menyembunyikannya, di akhir pertandingan para pemain tidak puas," kata Pioli kepada Sky Sport.
“Kami bermain melawan lawan yang kuat. Mereka menggunakan bola-bola mati lebih baik dari kami tetapi ini adalah cara yang benar. Performa ini memberi kami keyakinan lebih lanjut," klaimnya.
Sisi Positif Milan
Stefano Pioli lantas mengatakan ada hal positif yang bisa ia petik dari penampilan skuat AC Milan meski gagal menang atas AS Roma. Ia mengaku terkesan dengan kekompakan dan determinasi yang dipertontonkan anak-anak asuhnya.
“Ada lingkungan yang positif, penuh harmoni," ucap Pioli. “Kami memberikan yang terbaik setiap hari."
"Saya suka menekankan semangat tim, ini adalah grup yang murah hati. Kami tidak ada duanya dalam hal determinasi. Kami harus melanjutkan sikap ini," tegasnya.
AC Milan saat ini masih tetap nangkring di puncak klasemen Serie A meski ditahan AS Roma. Pasukan Stefano Pioli itu mengoleksi 13 poin dari lima laga, unggul dua angka dari Napoli yang ada di peringkat kedua.
(Sky Sport)
Berita AC Milan Lainnya:
- Belum Optimal di Inter Milan, Ini Saran untuk Christian Eriksen
- Tiga Poin Melayang, Milan Sekarang Hanya Bisa Menyesal
- Ibrahimovic Tak Berhenti Cetak Gol, Netizen: Lebih Baik dari Messi dan Ronaldo
- 5 Pelajaran Duel AC Milan vs AS Roma: Sihir Ibracadabra Terus Menggema
- Klasemen Serie A: AC Milan di Puncak, Unggul dari Napoli dan Juventus
- Wasit jadi 'Man of the Match' AC Milan vs AS Roma, Pioli dan Fonseca Kompak: No Comment!
- AC Milan Diimbangi AS Roma, Netizen Ramai-Ramai Kecam Kepemimpinan Wasit
- Man of the Match AC Milan vs AS Roma: Hakan Calhanoglu
- Hasil Pertandingan AC Milan vs AS Roma: Skor 3-3
- Tahun 2021, AC Milan Coba Pulangkan Mauro Icardi ke Italia
- Jelang Duel Lawan Roma, Milan Dapat Kabar Buruk: Donnarumma dan Hauge Positif COVID-19
- Soal Masa Depan Donnarumma, Pioli Woles-woles Saja
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tahun 2021, AC Milan Coba Pulangkan Mauro Icardi ke Italia
Liga Italia 26 Oktober 2020, 22:00 -
10 Penyerang Terbaik Dalam Sejarah Serie A (Bagian 1)
Liga Italia 26 Oktober 2020, 18:25 -
Ogah Pikir Scudetto, Pioli Fokus pada Roma dan Ancaman Dzeko
Liga Italia 26 Oktober 2020, 09:45 -
Soal Masa Depan Donnarumma, Pioli Woles-woles Saja
Liga Italia 26 Oktober 2020, 09:27
LATEST UPDATE
-
Franck Ribery Ungkap Hampir Kehilangan Kaki Setelah Pensiun
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025, 00:32 -
Arsenal Tak Punya Alasan Gagal Juara Jika Datangkan Pemain Ini
Liga Inggris 23 Maret 2025, 00:01 -
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19 -
3 Pemain Bahrain yang Bisa Jadi Mimpi Buruk Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:06 -
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39