Dilirik MU dan PSG, Milinkovic-Savic Dihargai 100 Juta Euro
Asad Arifin | 27 Oktober 2017 23:32
Bola.net - - Klub-klub yang menaruh minat pada bintang , Sergej Milinkovic-Savic harus bersiap untuk merogoh koceknya cukup dalam. Pasalnya, Lazio ingin 100 juta euro jika ada klub yang ingin membelinya.
Nama Milinkovic-Savic memang jadi rebutan banyak klub. Bahkan, sudah terjadi sejak bursa transfer musim panas 2017 yang lalu. Tapi, Lazio masih enggan melepas pemain asal Serbia tersebut.
Milinkovic-Savic lantas tampil apik pada musim 2017/18 ini. Ia sejauh ini telah mencetak empat gol dari 13 pertandingan bersama Lazio di semua kompetisi.
Dikutip dari Le10Sports, penampilan apik tersebut turut mengatrol harga jual Milinkovic-Savic di pasar transfer. Pihak Lazio kini hanya bersedia melepas pemain berusia 22 tahun jika mendapatkan tawaran senilai 100 juta euro.
Masih dari sumber yang sama, setidaknya ada empat klub yang tertarik untuk membeli Milinkovic-Savic. Empat klub tersebut yakni: Manchester United, , Juventus dan Manchester City.
City telah mengirimkan pemandu bakatnya untuk menyaksikan langsung aksi sang pemain. Sementara, United sudah sejak lama ini mendapatkan bintang tim nasional Serbia di Piala Dunia U-20 edisi tahun 2015 lalu.
PSG lebih serius lagi untuk bisa mendapatkan Milinkovic-Savic. Mereka saat ini sedang memburu gelandang untuk mengganti peran Thiago Motta yang sudah berusia 35 tahun. Milinkovic-Savic menjadi bidikan utama PSG.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Balotelli Bicara Timnas Italia, PSG dan Neymar
Liga Eropa Lain 26 Oktober 2017, 21:45 -
Benitez Menghindari Komentari Madrid, Ini Alasannya
Liga Spanyol 26 Oktober 2017, 14:10 -
Gantikan Bale, Presiden Madrid Lirik Bintang Valencia
Liga Spanyol 26 Oktober 2017, 13:40 -
Ingin ke Barca, Di Maria Berharap Messi
Liga Spanyol 26 Oktober 2017, 13:30 -
Bos PSG Minta Wasit Lindungi Neymar
Liga Eropa Lain 26 Oktober 2017, 09:40
LATEST UPDATE
-
Jomplangnya Perbandingan Nilai Pasar Skuad Timnas Indonesia dan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 16:05 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 22 Maret 2025, 15:10 -
Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 15:05 -
Timnas Argentina Mulai Terbiasa Bermain Tanpa Lionel Messi
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:48 -
Puja dan Puji untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:14 -
Kesan Pertama Laga Timnas Inggris Bersama Thomas Tuchel, Apa yang Baru?
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39