Diincar Barcelona dan Real Madrid, Napoli Pagari Fabian Ruiz dengan Kontrak Baru
Serafin Unus Pasi | 20 November 2019 15:50
Bola.net - Klub Serie A, Napoli nampaknya enggan berpisah dengan Fabian Ruiz. Tim asal kota Naples itu diberitakan tengah mencoba untuk memperbaharui kontrak sang gelandang dalam waktu dekat ini.
Dua musim terakhir, Ruiz menjadi rising star di skuat I Partenopei. Gelandang berusia 22 tahun itu langsung nyetel di skuat Napoli paska dibeli dari Real Betis di tahun 2018 kemarin.
Performa cemerlang Ruiz di Serie A ternyata menyedot perhatian sejumlah tim papan atas Eropa. Barcelona dan Real Madrid diberitakan memiliki hasrat yang besar untuk memulangkan sang gelandang ke Spanyol.
Corriere Dello Sport melansir kabar bahwa pihak Napoli tidak akan membiarkan sang gelandang dibajak duo Spanyol itu. Mereka tengah mengupayakan memberikan kontrak baru untuk Ruiz dalam waktu dekat.
Simak situasi kontrak Ruiz selengkapnya di bawah ini.
Kontrak Besar
Laporan tersebut mengklaim bahwa Ruiz akan mendapatkan tawaran kontrak bernilai besar di Napoli.
Manajemen Napoli melihat sang gelandang memiliki peran besar untuk lini tengah mereka. Itulah mengapa Napoli enggan melepaskan sang pemain ke klub-klub lain.
Napoli sendiri diberitakan siap memberikan kenaikan gaji yang signifikan bagi Ruiz agar sang gelandang bersedia bertahan lebih lama di kota Naples.
Klausul Rilis Besar
Laporan tersebut mengklaim bahwa Napoli akan menyertakan klausul baru dalam kontrak sang gelandang.
Mereka berencana memperbaharui klausul rilis sang gelandang. Tidak tanggung-tanggung, mereka mematok harga 180 juta Euro untuk klausul rilis Ruiz di Napoli.
Pihak Napoli menilai langkah itu perlu diambil karena di masa depan performa Ruiz akan semakin membaik dan efeknya ia akan dikejar lebih banyak klub. Untuk itu mereka ingin menghalau niatan klub-klub besar Eropa itu dengan memberikannya klausul rilis yang besar.
Kontrak Panjang
Kontrak Ruiz di Napoli sendiri baru berakhir pada tahun 2023 mendatang.
Saat ini sang gelandang dikabarkan memiliki klausul rilis sebesar 80 juta Euro.
(Corriere Dello Sport)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dituding Terlalu Gendut, Ini Respon Eden Hazard
Liga Spanyol 19 November 2019, 22:07 -
Ini Penyebab Start Lambat Eden Hazard di Real Madrid versi Arsene Wenger
Liga Spanyol 19 November 2019, 18:40 -
Pilih Juventus atau Real Madrid, Paul Pogba?
Liga Inggris 19 November 2019, 17:40 -
MU dan Real Madrid Diklaim Bisa Dapat Christian Eriksen dengan Gratisan
Liga Inggris 19 November 2019, 17:20 -
Eden Hazard: Karim Benzema Penyerang Terbaik Dunia
Liga Spanyol 19 November 2019, 15:00
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39