Diego Milito Yakin Mancini Akan Membawa Inter Meraih Kejayaan

Editor Bolanet | 20 November 2014 22:41
Diego Milito Yakin Mancini Akan Membawa Inter Meraih Kejayaan
Diego Milito mendukung Roberto Mancini (c) Bola.net
- Mantan striker Inter Milan, Diego Milito memberi dukungan pada Roberto Mancini. Ia yakin mantan klubnya itu berada di tangan yang tepat, mengingat latar belakang yang dimiliki sang allenatore.

Semua orang mengenal Mancini, ia adalah manajer hebat dengan banyak pengalaman. Saya tak ragu ia akan membawa Inter menuju kejayaan, ia mengetahui seluk beluk Inter, ia dicintai fans dan itu adalah hal yang penting.

Saya yakin skuat Inter saat ini mampu meraih hasil-hasil bagus di atas lapangan, mereka harus bertarung demi gelar, mereka adalah klub besar, penting bagi mereka untuk berjuang demi meraih gelar. tutur pemain Argentina itu pada Perform.

Pada periode pertamanya menangani Inter (2004-2008), Mancio mempersembahkan tiga scudetto dan dua gelar Coppa Italia. Namun di tahun 2008 ia lengser dan digantikan oleh Jose Mourinho.

Satu tahun berikutnya barulah Milito bergabung dari Genoa. Justru saat Nerazzurri ditangani Jose Mourinho, Diego Milito merasakan gelar Liga Champions, bahkan meraih treble di tahun 2010. Saat ini El Principe bermain di Liga Argentina bersama Racing Club. [initial]

 (fft/dct)