Di-bully Ultras Milan, Donnarumma Akhirnya Buka Suara
Afdholud Dzikry | 15 Desember 2017 08:03
Bola.net - - Gianluigi Donnarumma akhirnya buka suara terkait aksi 'pengusiran' yang dia terima dari tifosi AC Milan saat melawan Hellas Verona tengah pekan ini.
Sebagaimana diketahui, Donnarumma sukses mengantar Rossoneri ke perempat final Coppa Italia setelah mengalahkan Verona tiga gol tanpa balas. Namun pertandingan itu akan sulit dilupakan oleh kiper 18 tahun tersebut.
Ya, sebelum pertandingan dimulai, Donnarumma memang dicemooh oleh ultras Milan dengan spanduk bertuliskan: 'Kesabaran kami sudah habis'. Hal tersebut merupakan respon dari kabar yang mengatakan bahwa agen Donnarumma, Mino Raiola, berencana membatalkan perpanjangan kontrak kliennya.
Cemooh itu pun membuat Donnarumma menangis di ruang ganti pemain dan harus dihibur oleh kapten tim, Leonardo Bonucci.
Itu adalah malam yang buruk yang tak saya duga! tulis Donnarumma di akun instagram-nya.
Saya tak pernah mengatakan, atau menulis, bahwa saya berada di akhir kekerasan moral saat saya menandatangani kontrak. Terlepas dari semua ini, saya melihat ke depan dengan pikiran saya di pertandingan berikutnya. Forza Milan! tutupnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Inter Berencana Comot Eks Pemain AC Milan Ini
Liga Italia 14 Desember 2017, 20:04 -
Eks PM Italia: Saya Juga Akan Siuli Donnarumma
Liga Italia 14 Desember 2017, 19:14 -
Fans Milan Bersatu Minta Donnarumma Pecat Raiola
Liga Italia 14 Desember 2017, 18:51 -
Video: Diusir Garis Keras Milan, Donnarumma Menangis
Open Play 14 Desember 2017, 14:59 -
Donnarumma Diminta 'Mengemis' untuk Tinggalkan Milan
Liga Italia 14 Desember 2017, 13:10
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39