De Vrij Akhirnya Paham Mengapa Conte Sukses Sebagai Pelatih
Dimas Ardi Prasetya | 5 Mei 2021 01:55
Bola.net - Bek Inter Milan Stefan de Vrij mengungkapkan Antonio Conte bisa sukses sebagai pelatih karena ia begitu penuntut dan sangat kuat secara taktik.
Conte mulai menukangi Inter sejak tahun 2019 lalu. Ia didatangkan untuk menggantikan Luciano Spalletti.
Conte langsung mengubah wajah Inter. Nerrazurri tampil lebih garang.
Dalam dua musim, Conte langsung membawa Inter meraih Scudetto. Itu adalah gelar perdana Nerrazurri dalam 11 tahun terakhir di pentas Serie A.
Rahasia Sukses Conte
Antonio Conte memiliki jejak rekam yang ciamik sebagai pelatih. Ia merupakan pelatih yang berjasa memulai era dominasi Juventus di Serie A.
Ia juga sempat meraih sukses bersama Chelsea. Kini setelah dua musim, Stefan de Vrij mengaku bisa paham mengapa Conte memiliki karir yang apik sebagai pelatih.
“Jika Anda bekerja dengan pelatih ini, Anda memahami mengapa ia begitu sukses. Ia sangat bersemangat, sangat menuntut," kata De Vrij kepada Algemeen Dagblad, via Football Italia.
“Dan secara taktis, ia sangat kuat. Kami siap untuk setiap pertandingan dengan detail terkecil. Kami tahu segalanya tentang lawan, cara mereka menyerang dan bertahan," ungkap De Vrij.
Kisah-kisah Motivasional
Antonio Conte dulunya juga terbilang sukses sebagai pelatih. Ia pernah menjadi pilar Juventus dan Timnas Italia.
Menurut Stefan de Vrij, Conte kerap membagikan pengalaman pribadinya di atas lapangan sebagai alat untuk memotivasi dan sekaligus memberikan masukan pada anak-anak asuhnya.
“Conte membawa seluruh tim bersamanya saat ia bergabung dengan Inter. Dengan [Gabriele] Oriali sebagai asisten," tuturnya.
“Terkadang ia memberi tahu saya bahwa ia bermain melawan Cruijff pada tahun 1970-an. 'Kamu tidak bisa bertahan melawan dirinya', katanya pada saya," beber De Vrij.
(Football Italia)
Baca Juga:
- Tak Terima Inter Dicap Membosankan, Ini Balasan Menohok Conte
- Gak Ada Obat! Ini 9 Pemain dengan Double Digit Gol dan Assist di 5 Liga Top Eropa
- Marotta tak Sabar Saksikan Duel Lawan Juventus vs Inter Milan
- Setelah Raih Scudetto, Romelu Lukaku Kini Targetkan Juara Piala Eropa
- Romelu Lukaku: Saya Siap Mati untuk Antonio Conte
- Hasil, Klasemen, dan Top Skor Liga Italia: Parma Resmi Divonis Degradasi ke Serie B
- Perseteruan Belum Padam, Lukaku Ejek Ibrahimovic Usai Raih Scudetto
- 15 'Anak Emas' Antonio Conte di Inter Milan: Tulang Punggung Meraih Scudetto Serie A
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tak Terima Inter Dicap Membosankan, Ini Balasan Menohok Conte
Liga Italia 4 Mei 2021, 20:30 -
Romelu Lukaku: Saya Siap Mati untuk Antonio Conte
Liga Italia 4 Mei 2021, 18:20 -
Krisis Finansial, 5 Pemain Ini Bisa Dijual Inter Milan
Editorial 4 Mei 2021, 14:21 -
Janji Antonio Conte Setelah Sukses Bawa Inter Milan Raih Scudetto
Liga Italia 3 Mei 2021, 22:30
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39