Data dan Fakta Serie A: AC Milan vs Sampdoria
Gia Yuda Pradana | 27 Oktober 2018 13:30
Bola.net - - Peringkat 12 AC Milan akan menjamu peringkat 5 Sampdoria pada giornata 10 Serie A 2018/19, Senin (29/10). Berikut beberapa data dan fakta yang melatarbelakangi pertandingan di San Siro ini.
Milan memenangi laga kandangnya melawan Sampdoria di Serie A musim lalu dengan skor tipis 1-0 lewat gol tunggal Giacomo Bonaventura.
Milan kalah dua kali dalam enam laga kandang terakhirnya melawan Sampdoria di Serie A (M3 S1 K2), yakni 0-1 pada musim 2012/13 dan 0-1 lagi pada musim 2016/17.
Milan memenangi enam dari sepuluh laga terakhirnya melawan Sampdoria di Serie A, kandang dan tandang (M6 S2 K2).
Sebelum kalah 0-1 di derby melawan Inter Milan pada giornata 9, Milan tak terkalahkan dalam enam laga berturut-turut di Serie A (M3 S3 K0).
Milan belum terkalahkan dan selalu mencetak dua gol atau lebih dalam laga-laga kandangnya di Serie A musim ini: menang 2-1 vs AS Roma, imbang 2-2 vs Atalanta, menang 3-1 vs Chievo.
Milan selalu mencetak dua gol atau lebih dalam lima laga kandang terakhirnya di Serie A.
Selalu tercipta tiga gol atau lebih dalam lima laga kandang terakhir Milan di Serie A.
Milan tak sekalipun clean sheet dalam kedelapan laga yang sudah mereka mainkan di Serie A musim ini (M3 S3 K2).
Milan mencetak 15 gol dan kebobolan 11 gol dalam delapan laga yang sudah mereka mainkan di Serie A musim ini.
Gonzalo Higuain telah mencetak enam gol dalam delapan penampilan melawan Sampdoria di Serie A (M5 S2 K1).
Dua pencetak gol terbanyak untuk Milan di Serie A 2018/19 sejauh ini: Gonzalo Higuain (4), Giacomo Bonaventura (3).
Suso telah menyumbang enam assist dalam delapan penampilan untuk Milan, terbanyak dibandingkan pemain-pemain lain di Serie A 2018/19 sejauh ini. DIa unggul dua assist atas Cristiano Ronaldo (Juventus) dan Fabio Quagliarella (Sampdoria).
Sampdoria tak terkalahkan dalam empat laga terakhirnya di Serie A (M2 S2 K0).
Sampdoria tak terkalahkan dan tak sekalipun kebobolan dalam tiga laga tandang terakhirnya di Serie A: menang 5-0 vs Frosinone, imbang 0-0 vs Cagliari, menang 1-0 vs Atalanta.
Selalu tercipta maksimal dua gol dalam lima dari enam laga terakhir Sampdoria di Serie A.
Pencetak gol terbanyak untuk Sampdoria di Serie A 2018/19 sejauh ini: Gregoire Defrel (5).
Penyumbang assist terbanyak untuk Sampdoria di Serie A 2018/19 sejauh ini: Fabio Quagliarella (4).
Rekor Marco Giampaolo vs Milan: M2 S3 K8.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gattuso: Fokus Saya Selamatkan Milan, Bukan Karir Saya!
Liga Italia 26 Oktober 2018, 17:20 -
Romagnoli Mengakui AC Milan Bermain Sangat Buruk
Liga Eropa UEFA 26 Oktober 2018, 10:17 -
Skuat AC Milan Ada di Belakang Gattuso
Liga Eropa UEFA 26 Oktober 2018, 09:56 -
Gattuso Tanggung Jawab Atas Kekalahan AC Milan
Liga Eropa UEFA 26 Oktober 2018, 09:31 -
Kalah Lagi, Gattuso Anggap Milan Tersesat
Liga Eropa UEFA 26 Oktober 2018, 05:00
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap BRI Liga 1 2024/2025
Bola Indonesia 22 Maret 2025, 07:53 -
Timnas Bahrain Sudah Tiba di Jakarta, Siap Tempur Hadapi Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 06:27
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39