D'Ambrosio Tolak Juve Demi Inter

Editor Bolanet | 5 Februari 2014 23:20
D'Ambrosio Tolak Juve Demi Inter
Danilo D'Ambrosio. (c) FCIM
- Danilo D'Ambrosio mengakui bahwa sebenarnya ia menerima banyak tawaran dari klub lain termasuk di bursa transfer Januari kemarin. Namun akhirnya ia mantap memilih pindah ke .

Pemain berusia 25 tahun itu merupakan pembelian pertama presiden Inter Erick Thohir sejak mengambil alih kepemilikan klub dari tangan Massimo Moratti. Selain D'Ambrosio Nerazzurri juga sukses mendatangkan dari Lazio.

Ada sejumlah klub yang mengejar saya, tapi saya memilih Inter. Sebenarnya tak hanya Juve. Semua tim terbaik di Serie A juga menginginkan saya. Saya pikir proyek dari Inter yang terbaik dan cocok dengan saya.

Inter adalah klub besar dan saya tahu Walter Mazzarri bisa memberi kesempatan. Sekarang saya siap mengikuti instruksi pelatih bermain di kiri atau di kanan.

D'Ambrosio baru saja melakukan debutnya di Derby d'Italia kontra Juventus. Sayangnya, Inter harus mengalami kekalahan dengan skor 3-1 di Juventus Stadium.[initial]

 (gl/ada)