D'Ambrosio Minta Inter Lupakan Kekalahan Dari Udinese

Editor Bolanet | 12 Desember 2014 18:34
D'Ambrosio Minta Inter Lupakan Kekalahan Dari Udinese
Danilo D'Ambrosio. (c) AFP
- Defender Inter Milan Danilo D'Ambrosio meminta rekan-rekannya segera melupakan kekalahan menyakitkan di pentas Serie A dari akhir pekan lalu. D'Ambrosio ingin agar Nerazzuri segera fokus untuk menghadapi dua laga selanjutnya melawan dan .

Sejak Roberto Mancini kembali berkuasa di Giuseppe Meazza, Inter masih belum mengemas kemenangan di liga domestik. Mereka bermain imbang 1-1 dengan AC Milan, dihajar AS Roma 4-2 di Olimpico dan terakhir keok 2-1 saat menjamu Udinese.

Dengan hasil itu Inter kini terbenam di peringkat 12 setelah menjalani 14 laga dan mengumpulkan 17 poin. Meskipun begitu D'Ambrosio ingin memperbaiki performa timnya dimulai dengan saat berkunjung ke markas Chievo di Stadio Marcantonio Bentegodi.

Serie A? Kami harus melupakan kekalahan dari Udinese dan mulai fokus dengan pertandingan melawan Chievo dan Lazio, ujar D'Ambrosio kepada Sport Mediaset.

Inter sendiri baru saja meraih hasil imbang 0-0 melawan Qarabag di pentas Liga Europa dan sudah memastikan lolos ke babak 32 besar.[initial]

 (fif/ada)