Cristiano Ronaldo Tidak Cocok untuk Man City, tapi Juga Tidak Mustahil!
Richard Andreas | 26 Agustus 2021 11:38
Bola.net - Bursa transfer sepak bola Eropa kembali heboh karena pergerakan beberapa hari terakhir. Kini ada nama Cristiano Ronaldo yang disebut akan meninggalkan Juventus.
Gosip kepergian Ronaldo dari Juve sebenarnya sudah muncul sejak awal bursa transfer. Namun, kapten Portugal ini sempat mengeluarkan pernyataan yang menegaskan janji setianya.
Meski begitu, baru-baru ini kabarnya ada perubahan di Juve. Ronaldo mungkin tidak masuk rencana Massimiliano Allegri untuk musim ini.
Bahkan Juventus disebut sudah mencari opsi penjualan Cristiano Ronaldo. Ada beberapa klub kandidat, salah satunya Manchester City.
Tawaran Juve, situasi Man City
Kabar terbaru soal saga transfer Ronaldo ini disampaikan oleh Kaveh Solhekol, analis Premier League. Menurutnya Juve sudah bergerak menawarkan Ronaldo ke beberapa klub, termasuk ke Man City.
"Cristiano Ronaldo saat ini tersedia. Juventus ingin menjualnya di sisa enam hari ini jika mungkin dan dia juga ingin meninggalkan klub. Dia sudah dihubungkan dengan Manchester City, khususnya oleh media Italia," ujar Solhekol di Sky Sports.
"Pandangan saya soal situasi ini adalah bahwa Ronaldo bukan pemain yang cocok dengan rencana Man City saat ini."
"Namun, saya tidak akan mencoretnya 100 persen karena hanya ada enam hari sisa di bursa transfer dan jika ada yang menawarkan kesepakatan bagus buat Man City, mereka akan melihatnya," imbuhnya.
Ada MU di antaranya
Solhekol juga menegaskan riwayat Ronaldo dengan Manchester United. Transfer ini sulit karena Ronaldo mungkin memicu kemarahan fans MU, klub yang sudah membesarkan namanya.
"Dia bukan pemain yang tepat, soal usia, dan kita semua tahu riwayatnya dengan Manchester United. Namun, Man City adalah salah satu klub terbesar di dunia dan mereka terus ditawari pemain," sambung Solhekol.
"Jika ada kesepakatan yang menurut mereka masuk akal secara finansial dan dari sudut pandang keolahragaan maka mereka akan mempertimbangkannya," tandasnya.
Sumber: Sky Sports
Jangan lewatkan ini Bolaneters!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Video: Ronaldo Tinggalkan Latihan Juventus, Kenapa Nih?
Open Play 25 Agustus 2021, 19:31 -
5 Alasan Cristiano Ronaldo Bisa Berjodoh dengan Manchester City
Liga Inggris 25 Agustus 2021, 19:21 -
Manchester City Tidak Tertarik Datangkan Cristiano Ronaldo
Liga Inggris 25 Agustus 2021, 18:40 -
Waduh, Aaron Ramsey Menepi Lagi dari Skuat Juventus?
Liga Italia 25 Agustus 2021, 17:10
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39