Costacurta: Bacca Seperti Crespo

Editor Bolanet | 19 Januari 2016 15:45
Costacurta: Bacca Seperti Crespo
Hernan Crespo (c) AFP
- Alessandro Costacurta mengaku kagum dengan Carlos Bacca, yang baru musim ini bergabung dengan AC Milan dari Sevilla. Menurut mantan bek Milan periode 1986-2007 tersebut, striker Kolombia tersebut seperti Hernan Crespo.


Crespo pernah memperkuat Milan ketika dipinjam dari Chelsea pada musim 2004-2005 silam. Bersama Milan, eks striker Argentina yang juga pernah membela Parma, Lazio hingga Inter Milan itu meraih satu gelar Supercoppa Italiana dan runner-up Liga Champions.


Hernan Crespo, kata Costacurta ketika mendapatkan pertanyaan 'Bacca mengingatkan Anda pada siapa?' dalam sebuah wawancara dengan La Gazzetta dello Sport.


Dia sama persis dengan Crespo yang pernah bermain dengan saya. Dia bisa mengejutkan Anda dengan beberapa permainan hebatnya.


Carlos Bacca (c) LaPresse/Spada

Crespo pernah meraih gelar Capocannoniere Serie A pada musim 2000/01, musim pertamanya bersama Lazio usai direkrut dari Parma. Bacca sendiri sudah mencetak sembilan gol di Serie A musim ini. [initial]


 (gaz/gia)