Costa Warisi Nomor Punggung Nedved di Juve
Haris Suhud | 13 Juli 2017 01:50
Bola.net - - Douglas Costa akan mengenakan nomor punggung 11 di Juventus. Sebelumya, nomor ini pernah digunakan para pemain legendaris Juventus termasuk Pavel Nedved.
Nomor ini terungkap ketika Juve mengenalkan pemain baru tersebut melalui video singkat yang diunggah di media sosial.
Costa resmi menjadi penggawa baru Bianconeri pada hari Rabu (12/7) dengan status pinjaman selama setahun. Pemain asal Brasil tersebut mungkin bisa pindah secara permanen pada bulan Juni 2018 mendatang jika Juventus mau menebus Costa dengan harga 40 juta euro.
Ketika Juventus memberikan konfirmasi soal kedatangan Costa, klub asal Turin tersebut tak menyebutkan nomor punggung yang akan dikenakan pemain barunya tersebut. Namun dari video yang diunggah, tampak jersey Costa terdapat nomor 11.
Dan tak lama setelah video tersebut, Juve kemudian merilis foto Costa lengkap dengan jersey Juventus dengan angka 11 sebagai latar.
Sebelumnya, nomor ini digunakan oleh Hernanes pada musim 2016/2017. Kini, kompatriotnya tersebut sudah hengkang ke klub Tiongkok.
Sebelumnya lagi, nomor punggung 11 pernah digunakan Kingsley Coman yang saat ini bermain di Bayern Munchen. Para pemain legendaris Juve termasuk Nedved, Michael Laudrup dan Zbigniew Boniek juga pernah mengenakan nomor 11 di Juve.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Juventus Resmi Gaet Douglas Costa dari Bayern Munchen
Liga Italia 12 Juli 2017, 23:32 -
Liga Eropa Lain 12 Juli 2017, 21:46
-
Juve Lepas Cuadrado, Arsenal dan Milan Mengintai
Liga Inggris 12 Juli 2017, 15:30 -
Bernardeschi: Siapa Yang Tak Suka Main Untuk Juventus?
Liga Italia 12 Juli 2017, 15:27 -
Galeri: Douglas Costa Tiba di Turin Didampingi Sang Istri
Open Play 12 Juli 2017, 14:46
LATEST UPDATE
-
Palu Sudah Diketuk, Juventus Sahkan Pengangkatan Igor Tudor Usai Pecat Motta
Liga Italia 23 Maret 2025, 23:20
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39