Conte Tawarkan Oscar ke Juventus

Editor Bolanet | 13 April 2016 17:45
Conte Tawarkan Oscar ke Juventus
Oscar saat lawan Sunderland. (c) ist
- Pelatih Chelsea musim depan, Antonio Conte dilaporkan tidak memasukkan nama dalam rencananya musim depan bersama Chelsea. Bahkan, Conte disebut akan menawarkan Oscar kepada .


Oscar selama ini memang menjadi pemain yang sangat diincar oleh pelatih Juventus, Max Allegri. Rencana transfer ini sudah pernah disusun pada bulan Januari yang lalu. Namun, belum ada kesempatan antara Chelsea dan Juventus.


Namun, kini asa Juventus untuk mendapatkan Oscar mulai terbuka. Tuttosport menulis bahwa Conte tidak akan memasukkan nama pemain asal Brasil pada rencananya musim depan.


Sebagai gantinya, Conte akan menawarkan Oscar pada Juventus.


Sementara itu, kubu manajemen Chelsea nampaknya akan mengikuti keinginan Conte. The Blues disebut bersedia melepas Oscar dengan tawaran 35 juta euro. Dana tersebut akan digunakan untuk membeli Arturo Vidal dari Bayern Munchen. [initial]


 (tut/asa)