Chiellini: Cassano Adalah Pria Baik

Editor Bolanet | 18 Oktober 2012 06:34
Chiellini: Cassano Adalah Pria Baik
Antonio Cassano. (c) AFP
- Giorgio Chiellini menerangkan bahwa dirinya dan seluruh skuad sama sekali tidak mempunyai masalah dengan Antonio Cassano.

Berita miring sempat terdengar akibat keputusan Cesare Prandelli yang tidak memanggil Cassano ke dalam skuad Azzurri. Akan tetapi, Chiellini menampik adanya pemberitaan itu.

Menurutnya semua pemain diterima di timnas dan Cassano pun adalah pria yang baik. Jadi tidak ada alasan untuk pelatih maupun para pemain untuk menolak penyerang Milan itu.

Di sini, semua orang merasa seperti di rumah dan Antonio selalu diterima. Kami berbicara mengenai pria yang baik dan kami selalu bertegur sapa sebelum laga antara Juve-Inter, tutur bek tersebut

Selain itu, Chiellini juga mengatakan bahwa sang pelatih juga sudah menjelaskan alasan dirinya tidak memanggil Cassano. Ia pun merasa sama sekali tidak ada masalah di kubu timnas dengan Cassano. (gl/bgn)