Chicharito Tolak Juventus Demi Leverkusen

Editor Bolanet | 26 April 2016 17:29
Chicharito Tolak Juventus Demi Leverkusen
Javier Hernandez (c) AFP
- Javier Hernandez membuat pengakuan bahwa ia telah melewatkan kesempatan bergabung dengan Juventus dan beberapa klub Serie A lain untuk menerima tawaran bermain di Bayer Leverkusen.


Pemain asal Meksiko bergabung dengan Leverkusen pada awal musim 2015/16 ini. Sebelumnya, ia tidak mendapatkan tempat di Manchester United yang dilatih oleh Louis van Gaal.


Juventus, Inter Milan, AC Milan, Lazio dan AS Roma mencoba untuk mendatangkan saya pada musim panas yang lalu, ucap pemain yang sohor dengan nama Chicharito.


Bukan tanpa asalan jika Chicharito menepikan tawaran dari klub Serie A tersebut demi bergabung dengan Die Bayer. Ia mengaku klub asal Bundesliga ini yang paling serius mendekatinya dan juga kesempatan bermain di Liga Champions.


Saya akhirnya memilih Leverkusen karena klub ini bermain di Liga Champions dan mereka paling serius dengan saya. Mereka meyakinkan bisa membantu saya berkembang dan membuat saya kembali tersenyum, imbuh pemain 27 tahun ini. [initial]


  (soc/asa)