Chelsea dan Liverpool Berlomba Goda Iturbe

Editor Bolanet | 3 Mei 2014 17:24
Chelsea dan Liverpool Berlomba Goda Iturbe
Juan Manuel Iturbe laris di bursa transfer. (c) AFP
- Minat klub-klub Premier League pada gelandang Hellas Verona, Juan Manuel Iturbe dilaporkan kian membuncah dengan dan diyakini ada di baris terdepan.

The Daily Mail mengabarkan jika pemantau bakat dari kedua raksasa Inggris tersebut, plus juga dari , bakal berkumpul di Italia akhir pekan ini  untuk memonitor langsung performa gelandang Argentina itu.

Iturbe sendiri bukan milik Verona karena ia berstatus peminjaman dari . Namun mereka berniat mematenkannya di akhir musim nanti sebelum mempertimbangkan penjualan sang pemain dengan segera jika mereka mendapat tawaran nan menggiurkan.

Penampilan Iturbe memang mempesona di Serie A dengan memandu Verona bersaing memperebutkan jatah ke Liga Europa musim depan berkat donasi 6 gol dan 4 assistnya. [initial]

 (dym/row)