Cavani: Saya Akan Selalu Mencintai Napoli

Editor Bolanet | 17 Juli 2013 16:09
Cavani: Saya Akan Selalu Mencintai Napoli
Edinson Cavani. (c) AFP
- Per hari kemarin, Selasa (16/7) Edinson Cavani sudah bukan lagi pemain . Dirinya resmi beralih kepemilikan ke klub Ligue 1, .

Striker asal Uruguay tersebut ditebus dengan uang sebesar 64 juta euro, sekaligus menjadi yang rekor pembelian termahal sepanjang sejarah Liga Prancis sejauh ini.

Setelah kepindahannya diresmikan, pemain berjuluk El Matador itu mengucapkan perpisahan dan kata-kata manis kepada El Partenopei dalam konferensi pers perdananya.

Saya punya 3 musim spektakuler di Napoli. Saya ingin bilang kepada semua orang Naples bahwa saya akan membawa mereka semua di hati saya selalu, ucapnya di Paris.

Saya mencintai Naples dan akan kembali ke sana suatu hari nanti. Saya doakan yang terbaik bagi Napoli dan saya harap mereka bisa memenangi banyak trofi.[initial]

 (foti/lex)