Cara Jitu Higuain Bungkam Kritik

Asad Arifin | 1 Desember 2016 18:48
Cara Jitu Higuain Bungkam Kritik
Gonzalo Higuain (c) AFP

Bola.net - - Penyerang Gonzalo Higuain pada musim ini memutuskan untuk hijrah dari Napoli menuju ke . Keputusan yang kemudian memantik murka fans Napoli. Selain itu, banyak pula yang publik Italia yang mengkritik keputusan tersebut.

Namun, Huguain bergeming. Ia tak peduli dengan segudang kritik yang mengiringi kepindahannya ke Bianconeri. Penyerang asal Argentina ini terus melaju karena percaya punya cara jitu untuk membungkam mereka yang mengkritiknya.

Mereka membantai saya. Mereka mengatakan hal buruk tentang saya dan begitu banyak hal lainnya. Lalu saya mencetak gol dan tiba-tiba saya merasa dalam kondisi yang baik. Saya tidak memahaminya, kata Higuain kepada Corriere della Serra.

Tak hanya dari kubu fans Napoli, Higuain juga mendapatkan kritik keras dari fans Juventus. Datang dengan harga 90 juta euro, eks pemain Real Madrid ini bergabung dengan berat badan yang berlebih.

Namun, lagi-lagi Higuain tidak ingin mempedulikan setiap kritik yang dilayangkan kepadanya.

Apa saya terganggu dengan kritik tentang berat badan saya? Tidak, tapi jika masih ada yang meragukan bisa meminta data kepada pelatih fisik saya. Saya sangat senang bisa bekerjasama sama dengannya, tandas Higuain.