Calhanoglu Resmi Jadi Milik Milan
Ari Prayoga | 4 Juli 2017 01:47
Bola.net - - Raksasa Serie A, AC Milan akhirnya resmi merampungkan proses transfer gelandang Hakan Calhanoglu dari klub Bundesliga, Bayer Leverkusen.
Lewat laman resmi mereka, Milan menyatakan bahwa Calhanoglu telah menandatangani kontrak berdurasi empat tahun alias hingga Juni 2021 mendatang.
Meski tak disebutkan secara resmi, akan tetapi media-media menyebut pemain asal Turki itu didatangkan Rossoneri dengan mahar senilai 20 juta euro plus 4 juta euro dalam bentuk tambahan.
Calhanoglu sendiri tidak membela Bayer sejak 2 Januari yang lalu. Ia mendapatkan hukuman karena terlibat sengketa kontrak saat masih di Trabzonspor pada 2011 silam.
Calhanoglu yang dikenal dengan akurasi tendangan bebasnya menjadi bukti kesekian dari betapa agresifnya Milan di bursa transfer pemain musim panas ini.
Pemain 23 tahun tersebut menjadi rekrutan keenam Milan musim panas ini, setelah Mateo Musacchio, Franck Kessie, Ricardo Rodriguez, André Silva dan Fabio Borini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Foto dan Video: Hakan Calhanoglu Tiba di Milan
Open Play 3 Juli 2017, 15:23 -
Saingi Milan, MU Juga Kejar Biglia
Liga Italia 3 Juli 2017, 15:10 -
Deulofeu Tak Gentar dengan MSN di Barcelona
Liga Spanyol 3 Juli 2017, 15:10 -
Milan Enggan Naikkan Gaji Donnarumma
Liga Inggris 3 Juli 2017, 11:30 -
Rekrutan Baru AC Milan Idolakan Roberto Baggio
Liga Italia 3 Juli 2017, 11:27
LATEST UPDATE
-
Indonesia vs Bahrain: Duel Sengit Perebutan Tiket Piala Dunia 2026
Tim Nasional 24 Maret 2025, 02:07 -
Palu Sudah Diketuk, Juventus Sahkan Pengangkatan Igor Tudor Usai Pecat Motta
Liga Italia 23 Maret 2025, 23:20
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39