Bukan Hanya Joao Felix, Juventus juga Inginkan Ruben Diaz
Asad Arifin | 24 Maret 2019 04:06
Bola.net - - Juventus nampaknya cukup serius dalam membangun skuat untuk keperluan jangka panjang. Hal ini terindikasi dari dua pemain muda asal Benfica yang disebut jadi bidikan Si Nyonya Tua.
Benfica kini menjadi banyak perbincangan media di Eropa. Pasalnya, klub asal Portugal tersebut memiliki dua pemain muda yang dinilai punya talenta luar biasa besar.
Nama pertama adalah Joao Felix. Pemain berusia 19 tahun tersebut kerap dinilai punya talenta besar layaknya Cristiano Ronaldo. Nama kedua adalah Ruben Diaz, usianya baru 21 tahun. Diaz sudah masuk tim senior.
Seperti apa kans Juventus mendapatkan dua pemain tersebut? Simak selengkapnya di bawah ini.
Boyong Dua Pemain Muda
Ruben Diaz sudah menjadi pilar utama skuat senior Benfica sejak musim 2017/18 lalu. Saat itu, Diaz mencatatkan 24 laga dalam satu musim di Liga Portugal. Diaz selalu jadi pemain inti, hanya dua kali saja digantikan pemain lain.
Sementara, pada musim 2018/19, sejauh ini dia sudah memainkan 25 pertandingan di Liga Portugal. Semuanya sebagai pemain inti dan tidak pernah digantikan pemain lain.
Melihat barisan pertahanan Juventus yang personelnya sudah uzur, Diaz pun jadi bidikan. Gazzetta menyebut jika Juve akan memasukkan nama pemain didikan tim muda Benfica dalam daftar belanja pemain pada musim depan.
Sementara, Felix, pemain 19 tahun yang sudah mencetak 10 gol di Liga Portugal, sebagai calon penerus Ronaldo. Publik di Portugal meyakini bahwa Felix bakal jadi penerus tahta Ronaldo di masa depan.
Benfica Senang
Benfica menyambut baik ketertarikan sejumlah klub papan atas terhadap dua pemain mudanya. Presiden Benfica, Luis Felipe Vieira, bahagia karena dua pemain tersebut jadi bukti bahwa sistem pembinaan Benfica berjalan sesuai dengan rencana.
Hanya saja, soal kemungkinan menjual kedua pemain, Vieira belum bisa memberi kepastian.
"Silahkan bertanya saja kepada mereka [Juventus dan Real Madrid]. Kami, pada saat ini, tidak tertarik untuk menjual pemain dan dalam waktu dekat ini kami akan meningkatkan nilai dalam klausul pelepasan Felix," ucap Vieira.
"Ruben baru berusia 21 tahun dan dia adalah salah satu yang terbaik di posisinya. Dia akan memiliki karir yang brilian dan kami ingin Ruben jadi kapten kami di masa depan," tandas Vieira.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rui Costa: Tak Ada Pemain Juara yang Selapar Ronaldo
Liga Italia 23 Maret 2019, 10:30 -
Lawan Finlandia, Mancini Pastikan Wonderkid Juventus Tampil
Piala Eropa 23 Maret 2019, 06:30 -
Dybala Kenang Masa-masa Awalnya Bergabung dengan Juventus
Liga Italia 23 Maret 2019, 00:30 -
Griezmann ke Barcelona, Atletico Bajak Paulo Dybala?
Liga Spanyol 22 Maret 2019, 17:00 -
Tolak Juventus, Matthijs De Ligt Gabung Barcelona?
Liga Spanyol 22 Maret 2019, 16:40
LATEST UPDATE
-
Tiga Serangkai Bahrain: Ancaman buat Timnas Indonesia di Gelora Bung Karno
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:21 -
Jadwal Final Swiss Open 2025: Asa Merah Putih di Pundak Fikri/Daniel
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 08:58 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:17 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:15 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:13 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:11 -
Timnas Inggris Terlalu Bergantung pada Jude Bellingham?!
Piala Dunia 23 Maret 2025, 08:00 -
Jordan Henderson dan Perjalanan 700 Kilometer untuk Tonton Final Euro 2024
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:45 -
Cristiano Ronaldo Tanggapi Selebrasi 'Siu' Rasmus Hojlund: Bukan Masalah
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39