Buffon: Juve Masih Sulit Juarai Liga Champions

Editor Bolanet | 11 Mei 2012 20:15
Buffon: Juve Masih Sulit Juarai Liga Champions
Buffon senang Juve tampil di Liga Champions. © AFP
- akhirnya berhasil menjadi juara Serie A musim ini. Musim depan mereka akan berlaga di Liga Champions. Kiper Bianconeri, Gianluigi Buffon berharap timnya dapat mengangkat trofi kompetisi Eropa tersebut.

The Old Lady terakhir kali mengangkat trofi Liga Champions adalah pada tahun 1996 lalu. Buffon mengerti bahwa persaingan di Liga Champions akan jauh lebih ketat daripada di Serie A. Ia merasa timnya masih membutuhkan waktu lagi untuk sukses di Liga Champions.

Saya ingin agar kami dapat bersaing di Liga Champions musim depan. Itu tujuan kami, imbuh kiper Italia tersebut.

Kami tidak memenangkannya selama 16 tahun terakhir namun saya merasa tim Juventus saat ini belum memiliki apa yang diperlukan untuk memenangkannya. Itu masih sebuah hal yang terlalu besar bagi sebuah tim yang baru mengalami sebuah keajaiban.

Tim ini perlu dua atau tiga periode lagi untuk kembali menjadi hebat di Eropa. Pada saat ini saya merasa bahagia dapat kembali mendapatkan respek di Eropa.

Lagipula tim seperti Real Madrid yang telah menghabiskan sekitar 800 juta euro saja juga masih belum memenangkan Liga Champions. (f365/Rev)