Bidik Strootman, Juve Belum Kontak dengan Roma
Asad Arifin | 8 Agustus 2017 21:38
Bola.net - - Kabar bahwa Juventus punya rencana membeli Kevin Strootman rupanya masih sebatas wacana. Pasalnya, hingga kini Juve masih belum ada kontak dengan AS Roma untuk membahas transfer Strootman.
Juve memang sedang mencari gelandang baru di bursa transfer musim panas 2017 ini. Blaise Matuidi (PSG), Steven N’Zonzi (Sevilla) maupun Emre Can (Liverpool) dibidik namun sejauh ini peluang untuk mendapatkannya sangat kecil.
Maka, Juve pun dikabarkan memutuskan untuk mengalihkan perburuan pada Strootman. Namun, kabar ini langsung ditampik oleh pihak Roma lewat sang Direktur Olahraga, Monchi.
Saya tidak memiliki kontak dengan Juventus. Kami harus fokus untuk membangun tim ini. Kami fokus untuk bisa menuntaskan pembelian pemain sayap dan tidak bisa bicara lebih banyak, ucap Monchi.
Kabar yang beredar, Juve siap menebus klausul pelepasan dalam kontrak Strootman. Klausul pelepasan tersebut bernilai 45 juta euro. Juve rupanya ingin mengulang sukses membajak Miralem Pjanic dari Roma pada musim lalu.
Monchi menambahkan bahwa menjual pemain sudah tidak lagi menjadi prioritas Roma pada saat ini. Menurutnya, Monchi kini lebih fokus untuk membeli pemain baru setelah selama ini lebih banyak menjual pemain, termasuk Mohamed Salah ke Liverpool.
Tugas saya adalah mengumpulkan amunisi secepat mungkin, tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Madrid Tawarkan 85 Juta Euro Plus Kovacic untuk Dybala
Liga Italia 7 Agustus 2017, 23:38 -
Ancelotti Jagokan Juventus Rebut Scudetto
Liga Italia 7 Agustus 2017, 19:03 -
Chiellini: Pirlo, Vidal dan Pogba Juga Tinggalkan Juve
Liga Italia 7 Agustus 2017, 17:07 -
Southampton Bantah Inginkan Lemina dari Juventus
Liga Inggris 7 Agustus 2017, 12:10 -
Inter Milan Siapkan 30,5 Juta Euro Untuk Patrik Schick?
Liga Italia 7 Agustus 2017, 10:05
LATEST UPDATE
-
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:56 -
Timnas Indonesia: Luka di Sydney, Misi Bangkit di Jakarta
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:46 -
Harry Kane: Thomas Tuchel Jauh Berbeda dari Gareth Southgate
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:45 -
Timnas Indonesia dan Momentum yang Hilang
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39