Berlusconi Kutuk Taktik Satu Striker AC Milan
Asad Arifin | 1 Februari 2018 20:37
Bola.net - - Silvio Berlusconi kembali membuat sebuah pernyataan keras terkait taktik yang dipakai oleh AC Milan. Mantan Presiden AC Milan menyebut taktik satu striker yang dipakai oleh Rossoneri sebagai hal yang cacat.
Berlusconi selama ini tetap kritis meski sudah tidak lagi menjadi Presiden Milan. Ia kerap melontarkan kritik terkait kebijakan yang diambil klub terutama di bursa transfer. Tidak jarang, Berlusconi juga mengkritik pemilihan taktik Milan.
Terbaru, Berlusconi mengkritik pemilihan taktik Gennaro Gattuso di laga Milan kontra Lazio, Kamis (1/2) dini hari WIB. Pada laga yang berakhir dengan skor imbang tanpa gol ini, Gattuso bermain dengan satu penyerang saja.
Saya menyaksikan pertandingan semalam, melawan Lazio. Itu bukan sebuah laga yang buruk. Formasi juara yang kita pakai selama 30 tahun adalah memakai dua striker, ucap Berlusconi kepada Radio Radio.
Saya merasa bahwa formasi striker tunggal untuk Milan adalah cacat, tandas Berlusconi.
Pada laga melawan Lazio, Milan memainkan Nicola Kalinic sebagai striker sendirian di lini depan. Pada babak kedua, Gattuso menarik keluar Kalinic dan memasukkan Andre Silva, tapi tetap dengan formasi satu orang striker.
Tentu saja ini tidak sesuai dengan apa yang selama ini jadi pedoman Berlusconi. Mantan Perdana Menteri Italia dikenal sangat fanatik dengan formasi pohon cemara atau 4-3-2-1.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ancelotti Tak Pernah Ragukan Kemampuan Gattuso
Liga Italia 31 Januari 2018, 20:24 -
Cetak Gol Pakai Tangan, Cutrone Terancam Sanksi Dua Laga
Liga Italia 31 Januari 2018, 14:47 -
Bagaimana Klopp? Donnarumma ke Liverpool Dianggap Realistis
Liga Inggris 31 Januari 2018, 14:40 -
Serba-serbi Patrick Cutrone, Penyerang Masa Depan AC Milan Penerus Filippo Inzaghi
Open Play 30 Januari 2018, 14:00 -
CEO Milan Puji Kinerja Gattuso
Liga Inggris 30 Januari 2018, 13:15
LATEST UPDATE
-
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46 -
Krisis Bek Melanda Bahrain Jelang Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:15
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39