Berburu Cavani, Madrid dan City Salip Chelsea

Editor Bolanet | 14 Juni 2013 03:33
Berburu Cavani, Madrid dan City Salip Chelsea
Edinson Cavani. (c) AFP
- Edinson Cavani menjadi striker paling diburu saat ini. Berdasarkan keterangan dari Berta Gomez, Ibu Cavani, saat ini Real Madrid dan Manchester City tengah membicarakan proses kepindahan penyerang tersebut.

Sebelumnya, tukang gedor asal tersebut santer diberitakan menjadi target . Namun kondisi sekarang menunjukkan bahwa Madrid dan City berada di garis terdepan perburuan Cavani. Kabarnya, mereka melakukan penawaran sebesar 53 juta euro.

Edi sepakat dengan Madrid dan City, cetus Berta Gomez dalam sebuah interview di Montevideo, Uruguay.

Dalam dua atau tiga pekan mendatang, kita akan tahu apa yang akan mereka lakukan. Saya tegaskan Edinson sangat mencintai Naples dan jika ia pergi, ia tak akan melupakan apa yang telah diberikan klub kepadanya, jelasnya. [initial]

Cavani Lebih Pilih Chelsea Ketimbang Madrid?

Arbeloa Lontarkan Pujian Bagi Duet Suarez-Cavani

Video: Kompilasi Gol Andre Schurrle 2012/13

Video: Momen-Momen Bersejarah di Final Piala Dunia

Video: 68 Gol Pemain Belgia Di EPL 2012/13 (fx/gag)