Benitez: Napoli Bisa Lebih Hebat Lagi

Editor Bolanet | 11 November 2014 01:43
Benitez: Napoli Bisa Lebih Hebat Lagi
Napoli diyakini Benitez bisa lebih hebat (c) sscnapoli
- Kekalahan terakhir di Serie A terjadi pada 21 September lalu, sejak itu Partenopei tak terkalahkan sebanyak delapan pertandingan. Mereka pun berada di peringkat tiga klasemen sementara dengan 21 poin.

Di giornata ke-11 kemarin, menjadi korban terbaru melalui gol semata wayang Gonzalo Higuain. Menanggapi kesuksesan timnya, Rafael Benitez menyayangkan kemenangan tipis yang diraih timnya di Artemio Franchi.

Sebelumnya saya mengatakan Fiorentina adalah tim yang sangat kuat dan memang benar dari apa yang kita lihat tadi, meski begitu kami melancarkan 10 serangan balik yang seharusnya memberi lebih dari satu gol.

Kami melihat ada beberapa hal dan aspek positif yang masih bisa kami tingkatkan. Tak mudah menang di sini, tapi kami meraih tiga poin dan setelah jeda internasional kami akan menyiapkan diri menghadapi Cagliari. terang mantan manajer Liverpool itu pada Sport Mediaset.

Sayangnya, Napoli harus kehilangan Lorenzo Insigne yang mengalami cedera lutut kanan sehingga harus naik meja operasi. [initial]

 (fft/dct)