Bek Sampdoria: Saya Dikontrak Tiga Tahun Oleh Milan
Dimas Ardi Prasetya | 27 Mei 2018 23:29
Bola.net - - Fullback kiri Sampdoria Ivan Strinic mengungkapkan bahwa dirinya telah meneken kontrak berdurasi tiga tahun dengan AC Milan.
Milan memang sudah cukup lama mengincar defender berusia 30 tahun itu. Rossoneri mengincarnya karena defender asal Kroasia itu bisa dicomot secara gratis pada musim panas ini.
Kemudian sempat ada kabar bahwa Strinic sudah setuju untuk gabung dengan Milan. Kini ia akhirnya mengkonfirmasikan bahwa setelah musim 2017-18 berakhir ia akan segera meninggalkan Sampdoria.
Musim ini sudah berakhir, jadi saya dapat mengatakan bahwa saya bukan lagi pemain Sampdoria dan saya telah menandatangani kontrak tiga tahun dengan Milan, bebernya kepada 24.
Saya pikir klub akan mengumumkannya setelah Piala Dunia, sambung Strinic.
Mantan pemain klub Napoli ini kemudian angkat bicara soal kesempatan mainnya yang terbatas di musim ini khususnya di paruh kedua kompetisi. Sejak akhir bulan Januari, ia terus ditempatkan di bangku cadangan.
Ia juga hanya main di tiga pertandingan saja. Ia beraksi di laga lawan Bologna, Lazio dan Napoli. Di pertandingan kontra Partenopei ia bahkan cuma main beberapa menit saja.
“Dicampakkan oleh Sampdoria? Bila Anda memiliki kontrak yang kedaluwarsa dalam dua bulan, klub dapat melakukan satu dari dua hal, ketusnya.
“Mereka dapat berkonsentrasi untuk mendapatkan hasil maksimal dari Anda untuk waktu yang tersisa, atau mereka dapat memutuskan untuk tidak memainkan Anda lagi, serunya.
“Jadi saya hanya memainkan tiga pertandingan di paruh kedua musim ini, Milan menginginkan saya dan mengatakan mereka tidak peduli bahwa saya tidak akan bermain banyak selama sisa musim ini. Kenyataan bahwa mereka menginginkanku adalah hal yang baik, pungkasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Raiola Ingin Bawa Donnarumma Ke Liverpool
Liga Italia 26 Mei 2018, 22:22 -
Gaya Hidup Buat Silva Kesulitan Beradaptasi Di Milan
Liga Italia 26 Mei 2018, 22:02 -
Tersandung FFP, Bonucci Akan Tinggalkan Milan?
Liga Italia 26 Mei 2018, 21:03 -
Tanpa Europa League, Milan Akan Tetap Beli Pemain Baru
Liga Italia 26 Mei 2018, 18:03 -
Walau Milan Tersandung FFP, Reina Tetap Tak Khawatir
Liga Italia 26 Mei 2018, 17:09
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39