Baru Teken Kontrak, Mexes Sudah Dapat Peringatan Dari Mihajlovic

Editor Bolanet | 11 Juli 2015 03:35
Baru Teken Kontrak, Mexes Sudah Dapat Peringatan Dari Mihajlovic
Philippe Mexes (c) AFP
- Philippe Mexes langsung mendapat peringatan dari Sinisa Mihajlovic tak lama setelah ia meneken kontrak baru bersama AC Milan.

Kontrak bek asal Prancis itu bersama Milan sejatinya habis seiring dengan berakhirnya kompetisi Serie A musim lalu. Akan tetapi, baru-baru ini Rossoneri memutuskan untuk memperpanjang kontraknya selama satu tahun lagi. Kabarnya, perpanjangan kontrak itu dilakukan berdasar perintah dari Presiden klub tersebut, Silvio Berlusconi, bukan atas permintaan Mihajlovic.

Pelatih asal Serbia itu pun mengaku tak mempermasalahkan hal tersebut. Namuin, Mihajlovic memerintahkan pada bek 33 tahun itu agar mau mengubah karakternya yang dikenal cukup keras. Jika tidak, maka ia mungkin saja berpikir untuk membeli bek anyar pada musim panas ini.

Tak benar bahwa saya tak menginginkan Mexes dan saya sudah menjelaskan hal itu kepadanya. Ia adalah pemain yang berkarakter dan tampil baik bagi klub ini. Ia harus mengubah sikapnya, namun ia sudah tahu soal hal itu juga, seru Mihajlovic pada Mediaset Premium.

Ia bisa menjadi pemain yang berguna, namun kita tahu bahwa kami juga harus membeli seseorang untuk memperkuat lini pertahanan kami, tambahnya. [initial]

 (spom/dim)