Bahagia, Bonucci Isyaratkan Terus Bertahan di Juve

Editor Bolanet | 2 Desember 2014 22:32
Bahagia, Bonucci Isyaratkan Terus Bertahan di Juve
Leonado Bonucci. (c) afp
- Leonardo Bonucci, membantah rumor yang menyebutkan bahwa masa depannya di kini tak menentu seiring terhambatnya nego kontraknya dengan pihak klub.

Masa depan bek 27 tahun itu menjadi bahan spekulasi media belakangan ini setelah nego kontraknya tak kunjung tuntas. Rumor kepindahannya pun menguat setelah Bonucci berpisah dengan agennya.

Namun, Bonucci membantah semua spekulasi tersebut.

Banyak yang sudah ditulis di media terkait situasi saya. Saya bahagia berada di Juve. Saya hanya berpikir tentang performa di atas lapangan dan tentang meraih kemenangan bersama jersey hitam putih ini. Saya tak memikirkan pembaharuan kontrak saya, tegasnya seperti dilansir Football Italia.

Agen yang mewakili saya selama bertahun-tahun sudah menuntaskan tugasnya secara serius dan profesional. Saya merasa baik-baik saja di Juventus. Forza Juventus hingga akhir! serunya. [initial]

 (foti/dim)