Bagi Dida, Paqueta dan Kaka Tidak Bisa Dibandingkan
Dimas Ardi Prasetya | 12 Desember 2018 17:57
Bola.net - - Eks kiper AC Milan Dida meyakini Lucas Paqueta akan bisa tampil apik bagi Rossoneri dan menegaskan sang gelandang tak bisa dibandingkan dengan Kaka.
Milan mendapatkan suntikan amunisi anyar dari Brasil. Mereka sukses menggaet Paqueta dari klub Flamengo dengan harga sekitar 35 juta Euro.
Paqueta sendiri sudah berpamitan dengan rekan-rekannya di Flamengo pekan kemarin. Ia telah tiba di Milan dan melakoni tes medis pada hari Senin (10/12) lalu.
Banyak pihak yang menyebut Paqueta adalah gelandang yang brilian dan punya masa depan cerah. Salah satu yang memujinya adalah sporting director Rossoneri, Leonardo.
“Ia berumur 21 tahun dan sangat menjanjikan. Ia baru mulai bermain untuk Brasil dan memiliki pengalaman main di tim yang berada di posisi kedua di liga Brasil," ucap Leonardo pada RMC Sport.
“Kami tahu Paqueta akan bergabung dengan tim yang masih dalam tahap pembangunan, jadi ia akan membutuhkan waktu juga, tetapi ia pasti anak dengan potensi yang sangat menjanjikan."
Prediksi Dida
Dida sendiri juga sudah mendengar reputasi apik Paqueta saat gelandang berusia 21 tahun itu masih bermain di kampung halamannya. Meski tak terlalu mengamati permainannya namun ia yakin Paqueta akan bisa sukses bersama Milan.
“Saya yakin ia akan tampil dengan bagus untuk Milan,” kata Dida kepada Gazzetta dello Sport.
“Saya hanya melihat sedikit aksinya di Flamengo tetapi cukup bagi saya untuk menyadari kekuatan dan karakteristiknya: ia adalah bakat yang semua orang bicarakan di Brasil," tuturnya.
“Namun, saya akan mengatakan bahwa untuk kecepatan dan tekniknya, ia akan bisa tampil dengan sangat baik di Serie A," cetus Dida.
Perbandingan dengan Kaka
Paqueta dikenal sebagai seorang gelandang serang, meski ia bisa main di posisi lain sama bagusnya. Dengan reputasi itu, ia pun otomatis dibandingkan dengan legenda Rossoneri, Kaka.
Akan tetapi Dida mengatakan keduanya tak bisa dibandingkan. Sebab posisi keduanya memang beda.
"Perbandingan dengan Ricky? Tidak bisa, tapi itu bukan masalah kualitas," cetusnya.
“Kaka adalah pemain No 10, sedangkan saya melihat Paqueta bermain lebih dalam, sebagai gelandang, atau lebih jauh ke depan, sebagai false nine," terangnya.
“Saya telah mengikuti Milan selama beberapa pekan terakhir dan ia dapat beradaptasi dengan mereka dengan sempurna," klaimnya.
Berita Video
Berita video momen gol indah Malaysia ke gawang Vietnam pada leg I Final Piala AFF 2018, Selasa (11/12/2018).
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Fabregas Buka Peluang untuk Gabung Milan
Liga Italia 11 Desember 2018, 20:19 -
Liverpool Siapkan Tawaran Besar Untuk Suso
Liga Inggris 11 Desember 2018, 20:00 -
Ibrahimovic Gagal, Milan Beralih ke Quagliarela?
Liga Italia 10 Desember 2018, 22:30 -
Ancaman Sanksi FFP Rusak Rencana Milan Buru Fabregas
Liga Italia 10 Desember 2018, 14:14 -
AC Milan Pastikan Transfer Ibrahimovic Kandas
Liga Italia 10 Desember 2018, 13:50
LATEST UPDATE
-
Semangat Menggelora! Justin Hubner Tegaskan Tidak Takut Hadapi Bahrain
Tim Nasional 23 Maret 2025, 18:10
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39