Antonio Conte Sudah Telepon Presiden Inter Milan, Hasilnya?
Asad Arifin | 4 Agustus 2020 07:58
Bola.net - Antonio Conte dilaporkan sudah melakukan kontak dengan presiden Inter Milan, Steven Zhang. Keduanya berbicara lewat sambungan telepon untuk membahas posisi Conte sebagai pelatih Inter Milan.
Seperti diketahui, masa depan Antonio Conte sebagai pelatih Inter Milan kini diragukan. Pria berusia 51 tahun itu kesal dengan sikap manajemen Inter Milan yang tidak melindungi tim sepanjang musim 2019/2020.
"Saya tidak merasa pemain merasa kinerjanya dihargai, saya tidak merasa kinerja saya dihargai dan kami semua menerima perlindungan yang sangat kecil dari klub," ujarnya kepada Sky Sport Italia.
Setelah itu, masa depan Conte di Inter Milan makin tidak jelas. Pihak Inter Milan pun disebut memulai menjajaki kemungkinan berpisah dengan Conte dan menunjuk Massimiliano Allegri sebagai pelatih baru.
Pertemuan Conte dan Steven Zhang
Inter Milan telah memberikan pernyataan resmi untuk merespon keluhan Antonio Conte. Tidak sampai di situ saja, presiden Steven Zhang juga turun tangan untuk berbicara dengan Conte.
Jurnalis Sky Sport, Fabrizio Romano, melaporkan bahwa pertemuan antara Conte dan Steven Zhang digelar pada Senin (3/8/2020) waktu setempat. Keduanya terhubung lewat sambungan telepon dan tidak ada pertemuan tatap muka.
"Panggilan telepon hari ini antara Antonio Conte dan presiden Inter Steven Zhang," tulis Fabrizio Romano di akun Twitter miliknya.
"Belum ada keputusan tentang masa depan Conte sebagai manajer Inter. Klub dan Conte akan memutuskan di akhir Liga Europa jika tiba waktunya untuk berpisah atau tetap bersama," sambung Romano.
Kompensasi yang Mahal
Belum ada keputusan resmi soal masa depan Antonio Conte di Inter Milan. Namun, sejumlah media menyebut opsi paling buruk adalah kedua belah pihak sepakat untuk mengakhiri kerja sama.
Sebab, andai Inter Milan memilih memecat Antonio Conte karena komentar pedasnya, maka mereka harus membayar kompensasi yang mahal. Conte memiliki kontrak dengan nilai 12 juta euro per musim di Inter Milan.
Sumber Sky Sports menyebut jika solusi terbaik adalah kesepakatan bersama mengakhiri kerja sama. Conte akan tetap mendapat kompensasi, tetapi tidak penuh sesuai dengan nilai kontraknya di Inter Milan.
Sumber: Fabrizio Romano
Baca Ini Juga:
- Kabar Baik, Inter Milan Bisa Dapatkan Alexis Sanchez secara Gratis
- Resmi, Serie A 2020/21 Bakal Digelar Mulai 19 September 2020 - 23 Mei 2021
- Bagi Costacurta, Milan Jadi Lebih Baik Berkat Ibrahimovic
- Conte Menampik Tegas Rumor yang Mengaitkan Dirinya dengan Juventus
- Inter Milan Permanenkan Alexis Sanchez, MU Dapat Milan Skriniar?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Conte Menampik Tegas Rumor yang Mengaitkan Dirinya dengan Juventus
Liga Italia 3 Agustus 2020, 22:56 -
Geger di Inter Milan, Antonio Conte Kini Ingin Balik ke Juventus?
Liga Italia 3 Agustus 2020, 20:27 -
Inter Idamkan Messi, tapi Apakah Conte Juga Punya Pemikiran Serupa?
Liga Italia 3 Agustus 2020, 17:15 -
Serang Manajemen Inter, Conte Dituntut Minta Maaf
Liga Italia 3 Agustus 2020, 09:55
LATEST UPDATE
-
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:56 -
Timnas Indonesia: Luka di Sydney, Misi Bangkit di Jakarta
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:46 -
Harry Kane: Thomas Tuchel Jauh Berbeda dari Gareth Southgate
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:45 -
Timnas Indonesia dan Momentum yang Hilang
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39