Anderson Ternyata Tolak Tawaran City dan Spurs

Editor Bolanet | 20 September 2013 09:41
Anderson Ternyata Tolak Tawaran City dan Spurs
Felipe Anderson. (c) sambafoot
- Talenta muda asal Brasil, Felipe Anderson telah resmi merapat ke di bursa transfer musim lalu. Meski begitu, penggawa Timnas Brasil U-20 tersebut masih harus bersabar menunggu debutnya karena saat ini ia masih berkutat dengan cedera engkel.

Sang agen, Stefano Castagna mengungkapkan bahwa demi bergabung dengan Biancocelesti, pemain berusia 20 tahun tersebut rela menepis tawaran yang datang dari dua klub Premier League, Manchester City dan .

Felipe saat ini sudah tidak sabar untuk membayar kepercayaan yang diberikan oleh Presiden Claudio Lotito dan Direktur Igli Tare yang mendatangkannya dari Brasil.

Tottenham, Manchester City, dan Atletico Madrid serta beberapa klub kaya Eropa Timur sebenarnya juga ingin mendatangkannya musim panas lalu, ungkap Castagna kepada Radio Mana Sport.

Memulai debutnya saat masih berusia 17 tahun, Anderson tampil dalam 108 pertandingan bersama Santos sebelum akhirnya membuat Lazio rela merogoh kocek sebesar 8 juta Euro untuk menebusnya. (rm/mri)